SajianSedap.com - Sendok dan garpu adalah dua peralatan makan yang sangat umum digunakan, termasuk di Indonesia.
Kedua alat ini membantu dalam proses makan dengan cara yang lebih teratur dan efisien.
Sendok digunakan untuk menyendok makanan cair atau padat, sementara garpu digunakan untuk menahan atau menusuk makanan yang lebih padat atau potongan kecil.
Dengan peralatan ini juga dapat membantu menjaga kebersihan dan kesehatan selama makan karena tidak adanya kontak langsung antara tangan dan makanan.
Biasanya sendok dan garpu dibuat dari bahan yang tahan lama dan anti karat, mulai dari logam seperti stainless steel, perak, nikel, dan aluminium hingga porselen atau keramik.
Karena digunakan untuk jangka panjang itu maka penting untuk merawat peralatan makan ini.
Biasanya setelah pemakaian cukup lama, sendok dapat menjadi kusam dan terlihat tak berkilau.
Jika Anda berpikiran untuk mengganti dengan yang baru pikirkan lagi. Sebab ada cara membuat sendok dan garpu lama Anda menjadi kembali berkilau.
Seperti berikut ini caranya.
Untuk mengatasi hal ini kamu bisa mencoba membersihkannya dengan menggunakan bahan yang kamu miliki di rumah.
Berikut langkah membersihkan sendok dan garpu berbahan logam yang terlihat kusam.
Baca Juga: Trik Sederhana Menghilangkan Noda Minyak pada Alat Makan Kayu
Source | : | Kompas |
Penulis | : | Amelia Pertamasari |
Editor | : | Raka |
KOMENTAR