Buat camilan tradisional berbeda dengan Putu Mayang Kuah Durian ini. menggunakan saus durian yang langsung jadi favorit para pecinta buah durian, pasti jadi seru ketika menyantapnya.
1. Larutkan tepung beras, gula pasir, garam, dan santan.
2. Masak sambil diaduk di atas api kecil sampai bergumpal.
3. Angkat. Pindahkan ke mangkuk. Tambahkan tepung sagu sedikit-sedikit sambil diuleni sampai rata.
4. Bagi 3 adonan. Satu bagian tambahkan pewarna merah muda. Uleni rata. Satu bagian tambahkan pewarna hijau. Uleni rata. satu bagian lagi biar kan putih.
5. Masukkan masing-masing dalam cetakan putu mayang. Semprot di atas daun pisang.
6. Kukus di atas api sedang 15 menit sampai matang.
7. Saus, rebus santan, gula merah, durian, garam, dan daun pandan sambil diaduk sampai mendidih.
KOMENTAR