SajianSedap.id – Sejak menikah dengan Vicky Kharisma, Acha Septriasa diboyong oleh suami ke Australia.
Meski begitu, Acha nampak bahagia, apalagi setelah melahirkan anak pertamanya, Brie.
Acha juga tinggal di rumah nyaman dengan dapur mungil dan minimalis.
Baca Juga : Sempat Gagal Nikahi Berondong, Acha Septriasa Kini Punya Bersuami Pria Tampan yang Jago Banget Di Dapur!
Tapi Acha juga masih sering kok, pulang ke Indonesia.
Kita lihat kabarnya sekarang, yuk!
Hampir Main Film Harry Potter
Sudah jadi seorang ibu dan istri tidak membuat aktivitas Acha di dunia hiburan terhambat.
Malah Ia masih aktif membintangi beberapa judul film.
Nah, yang mengejutkan, Ia sempat berbagi kisah tentang bagaimana Ia nyaris mendapat peran besar untuk film yang sudah mendunia, Harry Potter.
Film spin-off atau film lepas dari Harry Potter yang berjudul Fantastic Beasts: The Crime of Grindelwald memang akan menampilkan tokoh wayang Indonesia, Naga Gini atau Nagini.
Sepertinya, penawaran pertama jatuh ke tangan Acha.
Baca Juga : Bersahabat Lama, Begini Kompaknya Acha Septriasa dan Acha Sinaga Saat Di Dapur, Lucu Banget!
Artikel berlanjut setelah video di bawah ini
Lewat unggahan di Instagramnya Ia bercerita panjang lebar tentang bagaimana proses casting itu berlangsung.
Namun sayangnya, saat itu Ia tengah hamil dengan kondisi kandungan menuju 7 bulan.
Akhirnya Ia harus melepas tawaran tersebut begitu saja.
Baca Juga : Makin Tenar, Rumah Mewah Rp 1 Miliar Ini Jadi Bukti Sukses Siti Badriah, Dapurnya Nyaman Banget!
‘Tidak hanya butuh tampang, bukan hanya bakat, bukan hanya beruntung, tapi harus Tepat, tepat dan spesial, kesempatan itu datang once in a Life time. Or they Gone, just like the wind blows’ tulisnya.
Akhirnya kini tokoh Nagini diperankan oleh Claudia Kim, aktris asal Korea Selatan.
Rumah Nyaman di Australia
Diboyong suaminya ke Australia pun sedikit banyak mengubah hidupnya.
Tapi yang jadi sorotan warganet adalah rumah yang ditinggalinya.
Beberapa kali, Acha sempat memperlihatkan rumahnya yang berada di Sydney, Australia.
Meski tidak terlalu luas, tapi rumahnya nyaman banget, lo!
Tepat di depan dapur terdapat ruang tengah.
Nah, di sampingnya langsung ada pintu kaca yang menghubungkan ke balkon.
Suasana serba putih pun memberikan kesan minimalis.
Dapurnya pun berbentuk mungil.
Tapi dengan desain yang dipilihnya membuat dapurnya terkesan minimalis.
Yang unik, terdapat coffee maker ala kafe yang terpampang di sana.
Baca Juga : Tips Menyimpan Minyak Goreng Supaya Tahan Lama, Hindari Kesalahan Ini Selama Menyimpannya!
Counter top pun dibuat senada dengan marmer berwarna abu-abu.
Cantik banget, ya?
Baca Juga : Resep Membuat Pisang Panggang Cokelat Marshmallow, Kudapan Sederhana dengan Sentuhan Istimewa
Cara Mencuci Jersey Bola yang Benar, Jangan Pakai Mesin Cuci Kalau Tak Mau Rusak
Source | : | |
Penulis | : | Lena Astari |
Editor | : | Lena Astari |
KOMENTAR