Ambience
Bonga Bonga Lapo sendiri berada di Jl. Cipete Raya, Jakarta Selatan.
Daerah ini memang dikenal banyak berdiri tempat makan dan kedai kopi dengan kualitas jempolan.
Bonga Bonga Lapo sendiri tidak terlalu sulit ditemukan karena dari depan saja, gedungnya yang didominasi warna hitam sudah terlihat dari jalan raya.
Baca Juga : Review Menu Sarapan Hotel: Nyobain Breakfast Buffet di Hotel Hilton Bandung
Tinggal lihat saja plang bundar dengan tulisan 'beta dongan, Bonga Bonga', maka kita sudah sampai.
Begitu masuk, suasana tanah batak pun sudah sangat terasa.
Pasalnya, di bagian langit-langit restoran digantung kain ulos yang sangat cantik.
Baca Juga : Makanan Pedas Bukan Penyebab Kanker Mulut, Justru Kaya Antioksidan!