Kumpulan 5 Resep Bihun Goreng Enak yang Bikin Jatuh Cinta Sejak Suapan Pertama

By Farah K, Jumat, 23 Agustus 2019 | 09:45 WIB
Kumpulan 5 Resep Bihun Goreng Enak, Pasti Sulit Nahan Kenikmatannya (Sajian Sedap)

5. Bihun Goreng Jamur

Bihun Goreng Jamur

Durasi: 20 Menit

Sajian: 4 Porsi

Bahan:

150 gram bihun

150 gram udang api-api, buang bagian kepala

100 gram jamur merang, potong 4 bagian

2 buah jamur shitake, seduh, iris

100 gram wortel, potong lebih besar dari korek api

2 buah cabai merah besar, iris miring

3 siung bawang putih, cincang halus

2 sendok makan saus tiram

3/4 sendok teh garam

3/4 sendok teh merica bubuk

1/4 sendok teh gula pasir

100 ml kaldu ayam

2 batang daun bawang, iris miring

2 sendok makan minyak, untuk menumis

Baca Juga: Kini Tinggal di Rumah dengan Dapur Mewah, Ashanty Ternyata Pernah Kabur dan Ingin Gugat Cerai Anang Saat Masih di Ruko!

Cara Membuat Bihun Goreng Jagung:

1. Tumis bawang putih sampai harum.

2. Masukkan udang. Aduk sampai berubah warna.

3. Tambahkan jamur, wortel, dan cabai. Aduk sampai layu.

4. Bubuhi saus tiram, garam, merica bubuk, dan gula pasir. Aduk rata. Tuang kaldu. Masak sambil sesekali diaduk di atas api kecil sampai matang.

5. Menjelang diangkat, masukkan daun bawang. Aduk menyebar.

#GridNetworkJuara