Mulai Sekarang #SahabatBuah Jangan Buang Biji Nangka Lagi Karena Bisa Turunkan Kolesterol

By Siti Afifah, Sabtu, 16 November 2019 | 17:30 WIB
Jangan hanya makan dagingnya, biji nangka juga punya manfaat fantastis! (Google.com)

Mulai Sekarang #SahabatBuah Jangan Buang Biji Nangka Lagi Ya! Karena Bisa Turunkan Kolesterol

SajianSedap.com - Nangka termasuk pohon yang banyak ditemukan di Asia.

Bahkan, buah nangka termasuk populer karena rasa manis dan bermanfaat untuk kesehatan tubuh.

Manfaat nangka bagi kesehatan tidak terbatas pada daging buahnya yang mengandung vitamin, mineral, dan serat terbaik untuk tubuh.

Seratus gram buah nangka mengandung 157 kalori, 2,8 gram protein, 38 gram karbohidrat, 2,5 gram lemak, serta 1 gram lemak.

Nangka juga mengandung berbagai macam vitamin dan mineral dalam jumlah yang bervariasi.

Baca Juga: For The Soul and For The Belly: Soto Ayam, Indonesia's Chicken 'Soup'

Tapi, tahukah Anda? Beberapa nutrisi pada biji nangka atau beton justru lebih banyak dibandingkan daging buahnya.

Biji nangka bahkan juga diketahui memiliki kandungan antioksidan.

Satu porsi (28 gram) biji nangka mengandung :

Kalori: 53, Karbohidrat: 11 gram, Protein: 2 gram, Lemak: 0 gram, Serat: 0,5 gram, Riboflavin: 8 persen dari Reference Daily Intake (RDI) atau kebutuhan harian.

Tiamin: 7 persen dari RDI, Magnesium: 5 persen dari RDI, Fosfor: 4 persen dari RDI

Baca Juga: Jangan Cuma Konsumsi Dagingnya, #SahabatBuah Harus Tahu 5 Kulit Buah Ini Punya Manfaat Fantastis!

Biji-biji nangka juga mengandung dua vitamin B konsentrasi tinggi yakni tiamin dan riboflavin. Keduanya membantu memberi energi pada tubuh Anda, serta melakukan fungsi penting lainnya

Beragam nutrisi inilah yang membuat biji nangka memiliki khasiat sebagai berikut:

Manfaat Luar Biasa dari Biji Nangka

1. Menurunkan kolesterol

Penelitian pada hewan menunjukkan bahwa biji nangka berpotensi menurunkan kolesterol LDL dan meningkatkan kolesterol HDL. LDL

(low-density lipoprotein) adalah kolesterol ‘jahat’ yang menyebabkan penumpukan plak pada pembuluh darah.

Sementara itu, HDL (high-density lipoprotein) merupakan kolesterol ‘baik’ yang mampu mencegah pembentukan plak kolesterol.

Mengonsumsi biji nangka akan memberikan manfaat besar bagi keseimbangan kadar kolesterol Anda.

Baca Juga: Meriahkan SIAL Interfood 2019, Regal Springs Indonesia Hadir dengan Memperkenalkan Naturally Better Tilapia Pada Masyarakat

Ini Deretan Manfaat Nangka yang #SahabatBuah Wajib Tahu!

2. Menjaga kesehatan pencernaan

Seratus gram biji nangka rebus mengandung serat sebanyak 1,5 gram.

Tidak hanya itu, biji nangka juga mengandung banyak prebiotik.

Prebiotik adalah senyawa yang meningkatkan pertumbuhan dan aktivitas bakteri baik pada saluran cerna.

Kandungan serat dan prebiotik pada biji nangka memiliki banyak manfaat bagi kesehatan pencernaan.

Diantaranya melancarkan pencernaan, mencegah sembelit, serta menurunkan risiko kanker usus besar.

Baca Juga: Mendadak Putus Akibat Campur Tangan Warganet, Naomi Zaskia Bagikan Momen Romantis dengan Sule Di Restoran, 'Selalu yang Terbaik Untukmu'

3. Menurunkan risiko kanker

Biji nangka mengandung senyawa antioksidan berupa flavonoid, saponin, dan tannin.

Senyawa-senyawa ini mampu melindungi sel tubuh dari radikal bebas.

Radikal bebas merupakan molekul yang dapat merusak sel dan memicu pertumbuhan sel kanker.

Senyawa antioksidan pada biji nangka juga punya manfaat mencegah pembentukan pembuluh darah di sekitar sel kanker.

Tanpa pembuluh darah yang memadai, sel kanker tidak akan mendapatkan pasokan darah dan nutrisi untuk tumbuh.

Baca Juga: Katanya dekat, Irwan Musrry Terciduk Hanya Dapat Kue Ultah Dari Maia Estianty tanpa Al El Dul, Ternyata ini Alasannya

4. Mencegah infeksi bakteri

Beberapa penelitian menemukan adanya senyawa antibakteri pada biji nangka.

Sebagian besar senyawa tersebut ditemukan pada permukaan biji nangka dan telah sejak lama digunakan sebagai obat diare alami.

Senyawa antibakteri pada biji nangka cukup efektif melawan bakteri E. coli yang sering menjadi penyebab masalah pencernaan.

Berkat manfaat ini, biji nangka berpotensi menjadi obat alami untuk penyakit yang ditularkan melalui makanan terkontaminasi.

Buah Nangka

5. Meningkatkan pertumbuhan rambut

Biji nangka kaya akan protein, zat besi, serta vitamin A yang penting bagi pertumbuhan rambut.

Baca Juga: Terlalu Kaya Raya, Jangan Kaget Kalau Tahu Harga Berlian yang Dikenakan Roy Kiyoshi Saat Syuting, 'Bisa Buat Makan 3 Kelurahan Setahun!'

Protein pada biji nangka diperlukan untuk menciptakan helai rambut yang kuat.

Vitamin A melindungi rambut agar tidak mudah rapuh.

Sementara itu, zat besi berguna untuk meningkatkan aliran darah menuju kulit kepala.

Darah akan membawa berbagai nutrisi yang dibutuhkan agar rambut tetap kuat, sehat, dan tumbuh lebat.

Buah-buahan mengandung beragam nutrisi yang bermanfaat bagi tubuh.

Baca Juga: Bak Pinang Dibelah Dua, Begini Potret Lucu Cucu Ketiga Jokowi yang Wajahnya Lebih Mirip Jan Ethes Dibanding Sang Ayah

Meski demikian, manfaat buah-buahan tidak hanya berasal dari bagian dagingnya yang umum dikonsumsi.

Biji buah-buahan seperti nangka misalnya, justru amat kaya akan protein, vitamin, mineral, hingga senyawa antioksidan penangkal kanker.

Artikel Berlanjut Setelah Video Berikut Ini

Bukannya terasa janggal, mengonsumsi biji nangka justru akan memberikan manfaat yang mungkin tak pernah Anda bayangkan.

Mudah ditambahkan dalam pola makan

Biji nangka dapat dinikmati sama seperti biji lainnya.

Cara mudah untuk menambahkannya ke dalam pola makan anda seperti giling biji nangka menjadi tepung untuk digunakan dalam membuat masakan atau tambahkan dalam smoothie.

Baca Juga: Restoran Dituding Gunakan Pelaris Hingga Makan Korban, Ruben Onsu Marah dan Kesal Hingga Sekarang Lakukan Hal Ini

biji nangka

Cara mempersiapkan biji nangka

Biji nangka tidak boleh dimakan mentah karena kandungan antinutriennya. Merebus atau memanggang adalah dua metode persiapan yang paling populer.

Anda bisa merebus biji nangka dalam panci besar air selama 20-30 menit. Setelah biji lunak, tiriskan dan biarkan dingin dan kering.

Anda juga dapat memanggang biji nangka dengan memanaskan oven hingga 400 derajat Fahrenheit atau 205 derajat Celcius dan meletakkannya di atas wadah.

Panggang bijinya selama 20 menit atau sampai kecokelatan dan matang.

Anda bisa menggunakan biji nangka untuk menambah rasa ekstra dan tekstur renyah pada hidangan.

Baca Juga: Selalu Harmonis Namun Tiba-tiba Cerai, Gisel Bongkar Kebiasaan Gading Marten yang Bikin Emosi! Rahasia Dapur Terungkap

Nah, biji nangka tidak hanya bisa dimakan tetapi juga sangat bergizi.

Biji buah itu punya segudang manfaat kesehatan, termasuk meningkatkan kesehatan pencernaan dan mengatur kadar kolesterol.

Selamat menikmati biji nangka bersama daging buah manis nan lezat, Sase lovers!

Baca Juga: Tak Pernah Tersorot, Ini Dia Sosok Suami Pertama Yuni Shara yang Pernikahannya Hanya Bertahan 4 Bulan! Cuma Seumur Jagung

#GridNetworkJuara