Sudah Jadi #KemilauKulinerIndonesia Sejak 2 Abad Lalu, Ini Alasan Nasi Jamblang Khas Cirebon Dibungkus dengan Daun Jati!

By Raka, Kamis, 5 Maret 2020 | 15:30 WIB
Jalan Panjang Nasi Jamblang menjadi #KemilauKulinerIndonesia (Sajian Sedap)

Sudah Jadi #KemilauKulinerIndonesia Sejak 2 Abad Lalu, Ini Alasan Nasi Jamblang Khas Cirebon Dibungkus dengan Daun Jati!

SajianSedap.com - Berbicara soal #KemilauKulinerIndonesia memang tak ada habisnya.

Sejumlah wilayah di Indonesia memiliki cerita sendiri soal kuliner khas.

Seperti wilayah pesisir utara Jawa Barat ini yang begitu terkenal akan kuliner khasnya, Nasi Jamblang.

Nasi Jamblang atau biasa disebut masyarakat Cirebon dengan sebutan Sega Jamblang sudah berusia lebih dari satu abad lamanya.

Baca Juga: Resep #KemilauKulinerIndonesia: Resep Ketoprak Salah Satu Kuliner Unik Dan Nikmat Khas Betawi

Nama jamblang yang melekat pada kuliner ini merupakan nama sebuah desa di bagian barat Cirebon.

Tak hanya rasanya dan pilihan yang beragam, harganya yang sangat ramah di kantong membuat nasi jamblang begitu populer.

Lauk nasi jamblang dihidangkan dalam bentuk prasmanan, sedangkan nasinya sendiri dibungkus menggunakan daun jati.

Nah, daun jati ini jadi asal usul dari sejarah nasi jamblang tersebut.