Enggak Perlu Bumbu Apapun, Brokoli Bisa Jadi Super Enak Kalau Dimasak dengan Cara Ini! Pasti Ketagihan

By Virny Apriliyanty, Rabu, 2 September 2020 | 12:30 WIB
Brokoli jauh lebih berkhasiat jika dimakan mentah. (freepik.com)

Cara Masak Brokoli Paling Enak

Nama Edwin Lau pasti sudah tidak asing lagi di telinga, kan?

Ya, Celebrity Chef ini kini tengah serius membagikan pengetahuannya di bidang masak, olahraga dan kesehatan.

Lewat instagramnya, Ia sering membagikan tips memasak hingga menu diet ketogenik yang sedang trend belakangan.

Seporsi Resep Sup Brokoli Sosis Ini Wajib Hadir Untuk Hidangan Pelengkap Makan Malam

Baca Juga: Resep Beef Brokoli Enak, Hidangan Sehat yang Selalu Juara Di Meja Makan

Baca Juga: Resep Brokoli Tumis Bakso Ikan Enak, Menu Praktis Dan Juga Penuh Gizi

Nah, Selasa (1/9/2020), pria berusia 36 tahun ini membeberkan cara masak brokoli super enak, lo.

Kuncinya adalah dimasak dengan menggunakan microwave!

Ya, microwave ternyata bisa menghasilkan kualitas citarasa, tekstur, dan aroma brokoli yg paling enak. 

Pengalaman 19 Tahun Jadi Koki, Edwin Lau Larang Kita Pesan Salad dan Soup di Restoran Karena Alasan Ini!

Penyebabnya karena proses pemanasan yang berbeda.

"Alasannya adalah Microwave akan “memanaskan” molekulnya dari dalam dan bukan dari paparan panas dari luar. Jadi Brokoli akan matang lebih merata dan standar kematangan akan jauh lebih terkendali daripada tehnik memasak lainnya yg dipengaruhi oleh terlalu banyak faktor (faktor skill, jenis alat, perbedaan suhu, dll)."