Nasi Sisa Semalam Jangan Dibuang! Coba Bikin Kerupuk Gendar ala Chef Bintang Lima, Dijamin Sekeluarga Pasti Doyan!
Sajiansedap.com - Terkadang, Saselovers sulit lepas dari kerupuk.
Apapun makanannya, sering kali harus ada kerupuk untuk hidangan pendamping.
Bila memiliki nasi sisa semalam di rumah, kamu bisa mengubahnya menjadi kerupuk gendar.
Baca Juga: Jangan Dibuang! Nasi Kurang Matang Ternyata Masih Bisa Kita Matangkan Lagi dengan Cara Mudah Ini
Baca Juga: Jangan Langsung Dibuang! Intip Trik Mengurangi Kelebihan Garam dalam Masakan Ala Chef Terkenal
Kerupuk gendar terbuat dari adonan nasi yang telah dibumbui rempah sehingga rasanya menjadi gurih dan teksturnya renyah.
Totok Siswantoko, Executive Chef Hotel Santika Premiere Yogyakarta menjelaskan cara membuat kerupuk gendar menggunakan nasi sisa semalam.
Nasi yang digunakan untuk membuat kerupuk gendar harus layak pakai, tidak berlendir dan tidak berbau.
"Nasinya pulen boleh tapi jangan dingin," jelas Totok Siswantoko saat dihubungi oleh Kompas.com, Selasa (12/5/2020).