Resep Cakalang Kuah Kuning Enak, Hidangan Khas Papua Dengan Aroma Rempah yang Sedap

By Robert Christianto, Rabu, 28 Juli 2021 | 16:00 WIB
Resep Cakalang Kuah Kuning, Menu Makan Malam yang Rasanya Menyegarkan (Sajian Sedap)

SajianSedap.com - Resep Cakalang Kuah Kuning, sajian berkuah nikmat yang sulit untuk ditolak.

Soalnya, Resep Cakalang Kuah Kuning khas Papua yang sederhana ini hadir dengan aroma rempah yang kuat.

Itu yang membuat Resep Cakalang Kuah Kuning jadi semakin menarik untuk disajikan sebagai menu utama makan malam nanti.

Baca Juga: Resep Rawon Daging Tahu Enak, Olahan Daging Sapi Favorit Untuk Makan Malam

Waktu: 30 Menit

Sajian: 4 Porsi

Bahan:1 ekor ikan tongkol, potong 41/2 sendok teh garam1/2 sendok teh air jeruk lemon cui3 batang serai, memarkan5 lembar daun jeruk, buang tulangnya2 cm jahe, memarkan2 cm lengkuas, memarkan1 buah tomat merah, potong-potong1.000 ml air1 sendok makan garam10 buah cabai rawit merah1 batang daun bawang, potong 1 cm5 batag daun kemangi, petiki1 sendok makan air lemon cui3 sendok makan minyak, untuk menumis

Bumbu Halus:5 butir kemiri, sangrai3 cm kunyit, bakar7 butir bawang merah3 siung bawang putih5 buah cabai merah keriting

Cara Membuat Cakalang Kuah Kuning:

1. Lumuri ikan dengan garam dan air lemon cui. Sisihkan.

2. Panaskan minyak. Tumis bumbu halus, serai, daun jeruk, jahe, dan lengkuas sampai harum. Masukkan ikan. Aduk sampai berubah warna. Masukkan tomat dan cabai rawit. Aduk sampai setengah layu.

3. Tuang air. Bubuhi garam. Aduk rata. Masak hingga ikan matang dan bumbu meresap. Menjelang diangkat, tambahkan kemangi, daun bawang, dan air lemon cui. Aduk menyebar.

Baca Juga: Resep Muffin Telur Enak, Kudapan yang Tepat Disantap Jika Tak Ingin Makan Malam

Baca Juga: Resep Idul Adha, Resep Pesmol Kembung Enak, Menu Makan Malam Lezat Khas Restoran Sunda

Baca Juga: Resep Oncom Masak Kucai Pedas Enak, Menu Harian yang Bisa Bangkitkan Selera Makan

Baca Juga: Resep Sup Pangsit Pokcoy Enak, Sayuran Berkuah Dengan Cita Rasa yang Ringan

Baca Juga: Resep Ayam Aroma Enak, Makanan Utama Untuk Disajikan Saat Malam Hari