Menu Diet Terri Ann 123 Sukses Bantu Wanita Ini Turun Berat Badan Sampai 64 kg Tanpa Harus Menyiksa Tubuh, Berani Coba?

By Marcel Mariana, Jumat, 17 September 2021 | 13:10 WIB
Menu Diet Terri Ann 123 (KIMBERLEY WATSON/express.co.uk)

Kimberley berhasil mempertahankan rencananya dan berhasil turun lagi sebanyak 19 kg.

Sekarang, rencana tersebut telah menjadi bagian dari gaya hidupnya.

Kalau Menu Diet Selalu Gagal

Ada beragam pola diet yang tersedia dan semua tentu harus disesuaikan dengan kondisi tubuh kita masing-masing.

Namun, apabila kamu selalu gagal diet padahal telah menjaga kebugaran dan kesehatan. Lalu, tidak dapat melihat perubahan apa pun pada timbangan, cobalah tiga cara berikut.

Baca Juga: Menu Diet Teh Hijau VS Teh Hitam, Mana yang Lebih Ampuh Merontokkan Lemak dalam Tubuh?

Melansir dari Bhg.com, jika Kawan Puan selalu gagal diet, maka tiga cara ini akan membantu penurunan berat badanmu. Simak, yuk!

1. Tidur lebih awal

Kurang tidur menyebabkan hormon yang bikin kita merasa selalu ingin makan, ghrelin, jadi bekerja sangat cepat.

Ghrelin berlebih menipu tubuh untuk berpikir bahwa kamu selalu lapar.

Kembalikanlah waktu tidur yang ideal sampai mendapatkan tidur nyenyak dan berkualitas selama delapan atau sembilan jam.