Pedagang Martabak Akhirnya Buka Suara, Begini Cara Agar Martabak Bisa Berpori dan Lembut Di Mulut, Auto Disayang Mertua

By Laksmi Amaranggana, Selasa, 5 Oktober 2021 | 08:25 WIB
Begini cara membuat martabak yang berpori dan lembut (Sajian Sedap)

SajianSedap.com – Siapa sih yang gak kenal dengan martabak manis atau lebih dikenal Martabak terang bulan ini.

Makanan yang biasanya dijual di malam hari ini menjadi salah satu street food favorit masyarakat Indonesia.

Teksturnya yang lembut dan berbagai macam topping membuat kita semakin tergoda untuk membelinya.

Apalagi sekarang martabak manis tak hanya dijual dengan topping klasik saja seperti mesis, kacang, dan keju.

Baca Juga: Sajian Murah Dengan Rasa yang Nikmat, Resep Martabak Kari Ini Jawabannya

Martabak manis kini dikreasikan dengan berbagai macam topping kekinian seperti Ovomaltine, Lotus Biscoff, Green Tea, dan lainnya.

Tapi tahu gak sih, martabak manis adalah salah satu makanan yang jadi senjata rahasia kalau Anda main ke rumah mertua?

Nah daripada beli, Anda bisa membuat martabak manis ini di rumah. Dijamin lebih hemat dan auto disayang mertua!

Simak tips cara membuat martabak manis agar bisa berpori dan punya tekstur lembut.