5. Perhatikan porsinya
Ingat bahwa segala sesuatu yang berlebihan tidak baik untuk tubuh.
Maka, jika ingin tetap makan seafood tanpa harus khawatir kolesterol naik, batasi seberapa banyak porsi yang kita makan.
Jangan sampai lupa diri. Jika kamu punya kolesterol tinggi, cukup konsumsi satu porsi makanan laut untuk satu kali makan.
Contohnya, satu porsi seberat 35 gram (5 ekor ukuran sedang), satu ekor cumi ukuran sedang (sekitar 45 gram), atau satu porsi kerang sekitar 90 gram.
Konsumsi Seafood Bisa Turunkan Gula Darah
Anda pasti bingung, bagaimana bisa seafood bisa menurunkan kadar gula darah yang tinggi pada tubuh.
Memang, seafood sendiri kerap dikaitkan dengan penyebab kolesterol tinggi pada tubuh, jika dikonsumsi berlebih.
Namun, justru seafood bisa menyelamatkan Anda dari gula darah tinggi penyebab diabetes.