Konsisten Jaga Identitas Kuliner Jawa Di Tengah Arus Globalisasi, Dapur Solo Buka Cabang Ke-31 di Mal Neo Soho

By Sera B, Kamis, 23 Desember 2021 | 13:40 WIB
Restoran kuliner Jawa 'Dapur Solo' membuka cabang ke-31 di mal Neo Soho, Jakarta Barat. (Instagram neosoho)

SajianSedap.com - Ada kabar baik untuk Saselovers pecinta kuliner Jawa di sekitar Jabodetabek!

Pasalnya, restoran kuliner Jawa 'Dapur Solo' resmikan pembukaan cabang ke-31 di mal Neo Soho, Senin (20/12/2022).

Acara peresmian ini dihadiri oleh pendiri Dapur Solo, Nyonya Swan Kumarga, serta COO Eatwell Culinary Group, Andreas Candra.

Baca Juga: Penggemar Taco Wajib Merapat! Taco Bell Indonesia Resmi Membuka Cabang Kedua di Pantai Indah Kapuk, Tongkrongan Asik Ala Anak Milenial

Baca Juga: Utamakan Kesehatan Karyawan, KFC Indonesia Gelar Program Vaksinasi Di Seluruh Cabang

Dengan tema 'Semakin Otentik', Dapur Solo bercita-cita memperluas budaya Jawa melalui kuliner otentik namun tetap kekinian.

"Mulai dari 1988 impiannya tetap sama, melestarikan budaya Solo khususnya dan Jawa umumnya,” jelas Andrias Chandra.

Dalam kesempatan yang sama, Ny. Swan juga ungkap komitmen Dapur Solo untuk menjaga otensitas Kuliner Jawa dalam menunya.

Konsisten sajikan kuliner Jawa ditengah arus globalisasi

Dalam jumpa pers, founder Dapur Solo Ny. Swan prioitaskan mengedepankan cita rasa kuliner Jawa yang otentik.

Namun supaya menarik kaum muda yang lekat dengan medsos, konsep modern nan instagrammable juga diangkat dalam konsep desain restoran.

“Otentisitas paling penting, bahkan bahan-bahannya juga harus otentik,” sebut Ny. Swan, pendiri Dapur Solo.

Baca Juga: Ulang Tahun Ke-50, Bogasari Ajak Milenial dan Foodpreneur Eksplor Potensi Dalam Virtual Bogasari Expo ‘Unleash The Bikiners’

Baca Juga: Rayakan Kemeriahan Natal dan Tahun Bersama DoubleTree by Hilton Jakarta – Diponegoro, di Restoran dan di Rumah!

Wanita bernama asli Karina Rosalin Kumarga itu juga akui kuliner Jawa otentik lah yang membuat Dapur Solo terus berkembang di masa pandemi.

"Merintis usaha kuliner di masa pandemi seperti ini memang tidak mudah."

"Tapi kita punya banyak cara untuk bisa bertahan dan bahkan bisa membuat restoran baru lagi," tambahnya.

Nostalgia kuliner Jawa bersama Dapur Solo

Dapur Solo menggabungkan elemen modern pada desain namun tetap menyajikan kuliner Jawa otentik.

Kuliner Jawa otentik khas Dapur Solo diantaranya adalah: selat Solo, nasi gudeg Jogja, nasi lingga, garang asem ayam, dll.

Ada juga kudapan khas Jawa seperti sosis Solo, tahu petis, dan aneka minuman tradisional seperti wedang.

Baca Juga: SaladStop! Akhirnya Resmi Berstatus Halal, Rayakan dengan Menu Baru Khas Korea

Andreas Candra (kiri) bersama Ny. Swan (kanan) hadiri peresmian cabang ke-31 di mal Neo Soho, Jakarta Barat.

 Baca Juga: Para Istri Harus Catat! Belajar dari Meninggalnya Oon Project Pop, Ternyata Sering Merasa Haus Bisa Jadi Gejala Sakit Kronis yang Renggut Nyawanya

Dapur Solo didirikan oleh Karina Rosalin Kumarga, atau biasa disebut Ny. Swan pada 1988.

Pada tahun 2010, Dapur Solo bergabung dengan Eatwell Culinary Indonesia, yang juga memawahi Ta Wan dan Ichiban Sushi.

Selama 33 tahun, Dapur Solo menyajikan kuliner Jawa otentik dengan pelayanan prima di 31 cabang tersebar di Jabodetabek.