Jangan Anggap Sepele! Cek Leher Sekarang, Kalau Temukan Tanda Ini Bisa Jadi Gejala Tubuh Idap Penyakit Jantung! Para Istri Peringatkan Suami dari Sekarang

By Virny Apriliyanty, Selasa, 18 Januari 2022 | 10:10 WIB
Lemak di leher mengindikasikan risiko penyakit jantung. ()

SajianSedap.com - Serangan jantung dianggap sebagai penyakit yang paling sering menyerang secara mendadak.

Padahal hal itu tak selalu benar, lo.

Soalnya, sebelum serangan jantung, sebenarnya ada beberapa gejala yang bisa kita amati dengan mata.

Salah satunya adalah tanda di leher ini.

Ya, bagian leher kita bisa jadi penanda sakit jantung diderita tubuh.

Anda juga punya tanda itu ?

Perhatikan Leher untuk Cek Kesehatan Jantung

Kerah kemeja yang terlalu ketat, yang berarti ada lemak di leher, mungkin menjadi indikator masalah jantung di masa depan, menurut laporan peneliti Framingham Heart Study.

Para dokter telah lama mengukur lemak di usus , jaringan adiposa visceral, menggunakan nama resminya, untuk membantu menilai risiko penyakit kardiovaskular.

Baca Juga: Mulai Besok, Kalau Habis Beli Ikan di Pasar, Lakukan 1 Trik Ini Sebelum Masuk Kulkas, Bisa Awet Segar sampai 1 Minggu!

Tapi lemak di leher terkait erat dengan faktor-faktor yang diketahui menyebabkan masalah jantung, seperti kadar kolesterol dan diabetes, kata sebuah laporan yang menggunakan data dari 3.320 dari peserta studi tersebut.

"Lingkar leher dikaitkan dengan faktor risiko kardiometabolik, bahkan setelah penyesuaian untuk jaringan adiposa visceral," tulis para peneliti dalam laporan tersebut, yang  dipresentasikan pada konferensi tahunan Epidemiologi dan Pencegahan Penyakit Kardiovaskular Asosiasi Jantung Amerika di Palm Harbor, Florida, Agustus 2020.