Untung Dikasih Tahu Pemilik Warung Seafood, Sebelum Masuk Penggorengan, Coba Rendam Cumi dengan Air Susu, Hasilnya Bikin Nagih

By Raka, Kamis, 3 Februari 2022 | 10:40 WIB
Manfaat merendam cumi dalam susu sebelum masuk penggorengan (Kolase Kompas.com)

SajianSedap.com - Penggemar seafood pasti tidak melewatkan menyantap cumi.

Mulai dari goreng tepung hingga saus tiram, olahan cumi sukses menggoda lidah.

Meski enak dan mudah diolah, tentunya dalam memasak cumi ada kendalanya.

Salah satunya adalah cumi yang mudah alot.

Padahal cara masaknya sudah mengikuti resep.

Tidak ada yang salah dalam resep, melainkan sebelum memasukkan cumi dalam penggorengan, harus ada prosesnya terlebih dahulu.

Seperti merendam cumi dengan susu.

Bikin Cumi Empuk dengan Susu

Susu segar kaya akan protein dan kalsium, kedua senyawa inilah yang terbukti berhasil melunakkan daging cumi-cumi yang bertekstur alot.

Baca Juga: Dikasih Saran Pemilik Resto Seafood, Sebelum Masak Cumi Rendam Dulu dalam Air Es, Tahunya Pas Coba Langsung Ketagihan

Cara pengolahannya sangat mudah, bersihkan dan potong-potong cumi sesuai selera.

Kemudian rendam cumi di dalam susu segar hingga tertutup semuanya.