Kalau tak mau pakai santan, tinggal ganti dengan air dengan takaran yang sama, ya.
Air atau santan ini tinggal kita masukan saja ke dalam rice cooker seperti biasa.
3. Tambahkan Garam
Artikel berlanjut setelah video di bawah ini.
Jangan lupa untuk menambahkan garam ke dalam air atau santan, ya.
Tujuannya supaya nasi liwet punya rasa dan tidak hambar.
Bagian ini sering dilupakan banyak orang sehingga rasa nasi liwet jadi kurang nikmat.
4. Tambahkan Bumbu di Atasnya
Setelah beras dan air masuk, kita tinggal tambahkan aneka bumbu di atasnya.
Biasanya, bumbu ini akan memberikan aroma dan rasa gurih tambahan pada nasi liwet.