SajianSedap.com - Ubi jalar merupakan salah satu tanaman rambat yang bisa dengan mudah dibudidayakan di rumah.
Anda tinggal menaruh ubi jalar atau potongan ubi jalar di tanah yang subur, dan tak perlu perawatan khusus, tanaman ini bisa tumbuh subur.
Ubi jalar sendiri juga termasuk bahan makanan yang mudah diolah.
Anda bisa langsung mengukus, menggoreng, ataupun dijadikan berbagai olahan khususnya untuk hidangan buka puasa di rumah.
Tapi tidak banyak orang tahu, selain dimakan ubinya, air rebusan ubi jalar ternyata juga bermanfaat loh.
Ya, jika Anda termasuk sering mengolah ubi jalar dengan cara direbus, lalu dibuang airnya, mulai sekarang jangan lakukan lagi.
Sebuah penelitian dilakukan oleh ilmuan Jepang mengenai bekas air rebusan ubi jalar ini.
Rupanya dalam air rebusan ubi jalar ini terkandung berbagai manfaat yang membuat para peneliti Jepang dibuat syok.
Lantas apa manfaat minum air rebusan ubi jalar ini?
Manfaat Air Rebusan Ubi Jalar
Belum lama ini, ilmuwan dari Jepang menemukan manfaat mengejutkan dengan minum air rebusan ubi.
Dalam penelitian ini disebutkan bahwa air rebusan ubi jalar ternyata bisa membantu melangsingkan tubuh.
Tentu hal ini merupakan kabar gembira bagi pejuang diet.
Pada percobaan yang dilakuka, protein sisa buangan dalam rebusan ubi itu berhasil menekan nafsu makan pada tikus.
Para ahli dari Jepang itu percaya penemuan mereka ini dapat diterapkan pada manusia.
Para periset Jepang itu memberi makan dua kelompok tikus dengan pola makan kaya lemak.
Satu kelompok diberi peptida ubi dengan kadar lebih tinggi.
Peptida ini dihasilkan oleh protein pencernaan enzim dalam air selama proses perebusan. Setelah 28 hari hewan-hewan itu ditimbang.
Massa lever dan jaringan lemak mereka pun diukur.
Kadar kolesterol dan trigliserida serta leptin pun dihitung.
Para ahli dari National Agriculture and Food Research Organization, Tsukuba juga mengukur adiponektin yang mengukur sindrom metabolik.
Peneliti menemukan, tikus yang diberi peptida ubi secara bermakna berat badannya lebih rendah.
Ditemukan pula tikus memiliki kadar kolesterol, trigliserida, leptin dan adiponektin lebih rendah.
Pemimpin penelitian, Dr Koji Ishiguro mengatakan,"Kita setiap saat membuang banyak air sisa rebusan ubi yang mengandung protein. Hipotesa kami, protein ini dapat memengaruhi berat badan, jaringan lemak dan faktor-faktor lain."
Artikel akan berlanjut setelah video di bawah ini:
"Menemukan penggunaan alternatif protein ubi dalam bekas air rebusan bermanfaat baik bagi lingkungan dan industri serta berpotensi bagus untuk kesehatan," tambahnya.
Ia menyimpulkan,"Kami terkejut bahwa peptida ubi bisa mengurangi kadar molekul lemak pada tikus. Tampaknya zat itu terlibat dalam pengontrolan molekul penekan nafsu makan."
"Hasil penelitian ini sangat menjanjikan,, karena memberikan pilihan menggunakan sisa limbah daripada membuangnya. Kami berharap peptida ubi ini berguna bagi bahan pangan fungsional di masa depan," tambahnya.
Belum diketahui berapa banyak tikus-tikus itu diberi peptida ubi selama penelitian 28 hari.
Namun penemuan ini dipercaya dapat diterapkan pada manusia berhubung tikus dan manusia secara biologis sama.
Tetapi peneliti menegaskan dibutuhkan riset lebih jauh untuk menelusuri lebih jauh hasil penelitian ini.
Riset ini diterbitkan di jurnal Heliyon.
Selain bisa melangsingkan tubuh dan membantu menurunkan berat abdan, air rebusan ubi jalar ini memang dipercaya memiliki manfaat lain yang tidak bisa dipandang sebelah mata.
Dikutip dari Nakita.id, berikut 6 manfaat air rebusan ubi jalar lain yang wajib Anda ketahui dilansir dari jamaicaobserver.com:
1. Meningkatkan sistem kekebalan tubuhJika Anda tipe orang yang mudah terserang penyakit, seperti flu, pilek, batuk, dan penyakit lainnya.Ada baiknya Anda coba konsumsi air rebusan ubi jalar untuk tingkatkan sistem kekebalan tubuh.Pasalnya di dalam ubi jalar terdapat kandungan vitamin C yang bersifat antioksidan.2. Sumber zat besiBagi Anda yang seringa alami masalah anemia, coba rutin konsumsi air rebusan ubi jalar atau Anda olah dalam bentuk apa pun.Dengan rutin konsumsi ubi jalar tubuh yang kekurangan zat besi akan kembali meningkat.Sehingga meningkat pula produksi sel darah merah yang mencegah terjadinya anemia.
Anda pun tak perlu mengonsumsi obat penambah darah lagi.
3. Meningkatkan metabolisme tubuhUbi jalar mengandung mangan yang bagus untuk meningkatkan metabolisme.Sehingga akan membantu menjaga keseimbangan kadar gula darah dalam tubuh.4. Mengobati gejala pramenstruasiBuat Anda yang punya masalah dengan pramestruasi wajib coba nih.Hal ini berkaitan dengan keluhan anemia yang sebagian besar wanita rasakan.5. Cegah kankerKandungan betakarotin atau vitamin A dalam jumlah yang tinggi pada ubi jalar sangat ampuh untuk mencegah berbagai jenis kanker.
Dengan berbagai manfaat air rebusan ubi jalar ini, sangat disayangkan jika Anda tidak mencobanya bukan.
Ingat pengobatan terbaik adalah pencegahan yang dilakukan sejak dini.
Jadi tidak ada salahnya mencoba mengonsumsi air rebusan ubi jalar ini bukan?Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Ditemukan, Air Rebusan Ubi Berkhasiat Melangsingkan