Seringkali bagian ini disisihkan, lalu dibuang.Padahal, kulit dan mata ikan ternyata bermanfaat untuk anti radang sendi.
Kandungan protein pada ikan yang tinggi sangat baik untuk tubuh.Prof. Dr. Ir. H. Hardinsyah, MS., dari Pergizi Pangan, mengatakan selain mengandung protein yang cukup tinggi, ternyata ikan banyak mengandung lesitin pada kulitnya. Lesitin sangat baik untuk kesehatan sendi."Kulit ikan sangat baik untuk kesehatan sendi, karena mengandung lesitin," terangnya kepada Nova.id.Kandungan lesitin banyak terdapat pada ikan yang memiliki kulit tebal.
Ikan kulit tebal biasanya adalah jenis ikan laut.Jadi, kalau makan ikan, cobalah nikmati juga kulitnya, karena kandungannya baik untuk tubuh dan sendi.Selain kulit ikan yang banyak mengandung lesitin, mata ikan banyak mengandung omega 3.
Kandungan omega 3 pada mata ikan juga berkhasiat sebagai anti radang sendi."Sama, omega3 yang terdapat pada mata ikan juga berkhasiat sebagai anti radang sendi. Jadi, kalau makan ikan, kulit dan matanya jangan dibuang," tutupnya.
Selain itu, bagian tulang ikan yang juga Anda buang ternyata juga memiliki manfaat loh, baca lengkapnya di link ini.
Manfaat ini bisa Anda dapatkan dengan cara dibuat menjadi kaldu tulang.
Artikel akan berlanjut setelah video berikut ini:
Lalu apa manfaat dari kaldu tulang ikan ini?