Resep Cah Sawi Putih Tahu Sosis, Menu Praktis Serba Sayur Inspirasi Menu Pelengkap Makan Malam Ini

By Dwi, Selasa, 27 September 2022 | 17:00 WIB
Resep Cah Sawi Putih Tahu Sosis, Menu Kilat Dan Sedap Untuk Lengkapi Menu Makan Malam (Sajian Sedap)

SajianSedap.com - Resep Cah Sawi Putih Tahu Sosis yang enak dan mudah dibuat ini salah satu menu sehat yang wajib hadir sebagai menu pelengkap makan malam ini.

Dengan tambahan sosis sapi, membuat Resep Cah Sawi Putih Tahu Sosis yang enak ini jadi salah satu menu sayuran yang tak mungkin bisa ditolak si kecil.

Yuk, lengkapi menu makan malam kali ini dengan Resep Cah Sawi Putih Tahu Sosis yang enak dan mudah dibuat ini.

Baca Juga: Resep Tumis Sawi Putih Jagung, Menu Tumisan Ternikmat Dengan Tampilan yang Menggoda

Waktu: 20 Menit

Sajian: 4 Porsi

Bahan:

1 buah tahu telur, potong 2 bagian, iris 1 cm, goreng berkulit

3 siung bawang putih, memarkan

1/2 buah bawang bombay, iris panjang

2 cm jahe, memarkan

2 buah sosis sapi, diiris miring

1 bonggol sawi putih, dipotong-potong

1 sendok makan saus tiram

1/2 sendok makan kecap ikan

1 1/2 sendok teh garam

1/2 sendok teh merica hitam kasar

1 sendok teh gula pasir

100 ml air

50 gram kacang polong

2 batang daun bawang, potong-potong

2 sendok makan minyak untuk menumis

Cara membuat Cah Sawi Putih Tahu Sosis:

1. Tumis bawang putih, bawang bombay, dan jahe sampai harum. Masukkan sosis. Tumis sebentar.

2. Masukkan sawi putih. Aduk rata.

3. Tambahkan tahu, saus tiram, kecap ikan, garam, merica hitam, dan gula pasir. Aduk rata. Tuangkan air. Masak sampai mendidih.

4. Tambahkan kacang polong dan daun bawang. Masak hingga matang.

Baca Juga: Resep Tumis Sawi Bumbu Taoco, Pelengkap Menu Makan Siang Praktis Dengan Aroma yang Semerbak

 Baca Juga: Resep Sawi Putih Tahu Teriyaki, Menu Rumahan Sedap yang Bakal Digemari Keluarga

 Baca Juga: Resep Sawi Putih Otak-Otak Enak, Teman Menu Utama yang Rasanya Sedap Banget

 Baca Juga: Resep Balado Sawi Putih Enak, Inspirasi Menu Pelengkap Kilat yang Bikin Kita Langsung Terpikat

 Baca Juga: Resep Tumis Sawi Putih Wortel Enak, Menu Sehat Serba Sayur yang Mudah Dibuat