Cara Mendapatkan Pengobatan Depresi Gratis dengan BPJS, Gak Ribet dan Langsung Ditangani Psikiater

By Laksmi Pradipta Amaranggana, Selasa, 11 Oktober 2022 | 12:50 WIB
Beginilah cara mendapatkan pengobatan depresi gratis dengan BPJS tanpa biaya sepeserpun (Thinstockphotos)

SajianSedap.com - Sekarang Anda harus tahu bagaimana cara mendapatkan pengobatan depresi gratis dengan BPJS.

Bagaimana tidak, pasalnya cara mendapatkan pengobatan depresi gratis dengan BPJS ini sangat penting.

Tapi cara mendapatkan pengobatan depresi gratis dengan BPJS nggak susah kok.

Anda bisa melakukannya kapan saja asal dibutuhkan.

Terlebih Anda akan ditangani langsung oleh psikiater selama pengobatan.

Ingin tahu bagaimana caranya?

Cara Pengobatan Depresi Gratis dengan BPJS

Melansir laman resmi BPJS Kesehatan, Program Jaminan Kesehatan Nasional dapat menjamin pelayanan kesehatan masyarakat, salah satunya yaitu pelayanan bagi peserta JKN-KIS yang termasuk mengalami gangguan mental dan atau kejiwaan termasuk depresi.

Dengan kata lain, pemegang kartu BPJS kesehatan yang mengalami disabilitas jiwa atau gangguan kesehatan mental bisa mendapatkan akses pengobatan secara gratis.

Akses pengobatan yang disediakan bisa rehabilitasi medis dan konseling dengan psikolog di fasilitas kesehatan, sesuai indikasi medis dan diagnosis dokter.

Jika ingin konseling, pemegang kartu BPJS bisa melakukannya tanpa batasan waktu dengan psikolog yang menjadi bagian dari Fasilitas Kesehatan Tingkat Pertama (FKTP).

Bagi penderita gangguan jiwa yang membutuhkan perawatan psikiater, BPJS juga menanggung biaya konsultasi dan obat-obatan yang dibutuhkan.

Baca Juga: Cara Mendapatkan Pengobatan Bayi Neonatal Gratis dengan BPJS, Para Calon Orang Tua Harus Tahu!