Belajar Dari Meninggalnya Ki Joko Bodo yang Sempat Punya Riwayat Penyakit Asam Urat Hingga Sulit Berjalan, Inilah Deretan Makanan yang Cocok Untuk Pengidap Asam Urat

By Marcel Mariana, Selasa, 22 November 2022 | 20:30 WIB
Ki Joko Bodo meninggal dunia, sempat mengalami asam urat, inilah makanan yang aman untuk penyandang asam urat (kompas)

Baca Juga: Kevin Conroy Pengisi Suara Animasi Batman Meninggal Karena Kanker Usus Besar, Waspada 3 Makanan Sehari-hari Ini Bisa Jadi Penyebabnya

Jadi apa sih perbedaan dari asam urat dan rematik?

Melansir laman Kementerian Kesehatan (Kemenkes), rematik atau rheumatoid arthritis adalah sejenis penyakit autoimun yang membuat sendi-sendi kaku dan meradang.

Peradangan tersebut disebabkan oleh sistem kekebalan tubuh yang terganggu dan malah menyerang jaringan sendi tubuh sehat hingga membuatnya rusak. Begitu penyebab rematik.

Sedangkan, penyebab asam urat adalah karena terlalu banyak kadar asam urat (uric acid) di dalam tubuh.

Zat asam urat yang tertumpuk di dalam tubuh tersebut salah satunya disebabkan oleh terlalu banyak mengonsumsi makanan yang mengandung purin.

Selain itu, lokasi rasa nyeri antara rematik dan asam urat juga berbeda loh.

Nyeri akibat asam urat, biasanya menyerang satu sendi dalam satu waktu dan sering kali terjadi pada kaki, biasanya pada bagian jari-jari kaki, terutama persendian jempol kaki.

Sedangkan, rematik bisa menyebabkan nyeri pada bagian tubuh mana pun, tetapi yang paling sering terjadi pada persendian di tangan, pergelangan tangan, dan kaki.

Tak hanya itu, rematik bisa menyerang beberapa sendi sekaligus dalam satu waktu.

Nah, bagi anda yang ingin terbebas dari asam urat harus tahu dulu gejala yang kira-kira akan terjadi di tubuh.

Cara mengetahui gejala-gejala dari asam urat juga sangat mudah kok.