Tips Menyimpan Tempe yang Benar Agar Tak Mudah Busuk, Cuma Lakukan 1 Trik Ini Bikin Awet Seminggu Kedepan

By Amelia Pertamasari, Jumat, 16 Desember 2022 | 10:15 WIB
Cara menyimpan tempe agar tidak mudah busuk dan awet berhari-hari. (Pixabay)

SajianSedap.com - Tempe adalah bahan makanan asal Indonesia yang populer dengan harganya yang terjangkau.

Berbagai kalangan gemar menyantap berbagai olahan tempe hampir setiap harinya.

Ini dapat diolah dengan mudah menjadi berbagai sajian dengan cita rasa beragam yang sangat nikmat.

Selain itu, tempe bisa menjadi alternatif sumber protein, terutama bagi orang-orang yang tidak memakan daging.

Sehingga banyak orang menjadikan tempe sebagai lauk makan sehari-hari dan menyetok dalam jumlah tak sedikit di rumah.

Namun, bahan pangan satu ini bukanlah bahan yang awet untuk disimpan berlama-lama.

Sehingga bisa cepat busuk dalam beberapa hari, apalagi jika tidak disimpan dengan benar.

Padahal sebenarnya menyimpan tempe agar tak mudah busuk cukup mudah jika tahu tips dan triknya.

Jadi simak berikut ini tips menyimpan tempe yang benar agar tak mudah busuk.

Tips Simpan Tempe yang Benar Agar Tak Mudah Busuk

Untuk menyimpan tempe, tak hanya wadah atau cara penyimpanannya saja, pemilihan tempe juga perlu diperhatikan.

Berikut ini ada tips dalam menyimpan tempe agar awet dan tak mudah busuk yang bisa diterapkan dilansir dari courageous kitchen.

Baca Juga: Tidak Perlu Dijemur, Begini Cara Menyimpan Daun Jeruk di Kulkas untuk Stok Bahan Dapur