Tips Menghangatkan Dimsum dari Kulkas, Wajib Dikukus Selama Ini agar Sajian Tetap Sedap

By Laksmi Pradipta Amaranggana, Minggu, 25 Desember 2022 | 18:10 WIB
Ini lho tips menghangatkan dimsum agar tetap enak ketika disantap (shutterstock/ditadityadit)

SajianSedap.com - Sekarang ini dimsum menjadi makanan favorit semua orang.

Selain itu, hidangan ini juga sangat mudah ditemui.

Dimsum banyak dijual di pinggir jalan hingga ke restoran.

Nah setelah membelinya, terkadang kita akan menyisakannya.

Ketika sudah sisa, kita pasti akan menyimpannya di kulkas.

Agar lebih enak, tentu kita akan menghangatkannya ketika akan dimakan.

Kalau mau menghangatkannya, Sase Lovers jangan lupa ikuti tips berikut ini ya.

Tips Menghangatkan Dimsum dari Kulkas

1. Diamkan dimsum beku di suhu ruang

Ketika ingin menghangatkannya, kita pasti akan buru-buru mengukusnya.

Tentu ini akan sangat menghemat waktu.

Namun kebiasaan ini justru sebisa mungkin dihindari.

Baca Juga: Tips Membuat Kulit Dimsum Anti Sobek, Pakai 3 Bahan Ini Saja Dijamin Antigagal

Sebelum dikukus, dimsum bisa didiamkan dulu di suhu ruang selama beberapa waktu

Jangan langsung menghangatkan dimsum beku di kukusan.

Ines Sukandar, pemilik Dimsum Mysha by Inez Kitchen mengatakan, dimsum harus dikeluarkan dari freezer.

Lalu didiamkan di suhu ruang terlebih dahulu.

"Begitu dari freezer, biarkan dulu di suhu ruang kira-kira 30-45 menit sampai dia enggak beku lagi," kata Ines saat ditemui Kompas.com, Senin (16/5/2022).

Jika dihangatkan masih dalam keadaan beku, dimsum itu bakal menempel.

Ini disebabkan karena begitu dia kondisi frozen akan menempel.

Alhasil, begitu dimsum selesai dipanaskan dan ditarik dengan sumpit atau garpu akan mudah hancur atau pecah.

Jadi diamkan dulu selama beberapa saat ya sebelum dikukus.

2. Dikukus dalam waktu tertentu

Selain sebelum memasak, ketika menghangatkannya pun kita harus benar-benar memperhatikan.

Baca Juga: Cara Membuat Chili Oil Anti Pahit untuk Cocolan Dimsum, Antigagal Kalau Pakai Cara Ini

Sambil menunggu suhu dimsum kembali normal, Anda bisa mulai memanaskan kukusan hingga panas.

Kukusan bisa dipanaskan menggunakan api tinggi atau api kecil.

Besarnya api disesuaikan dengan durasi yang digunakan.

Namun, bila dimsum sudah dimasukkan ke dalam kukusan, cukup gunakan api kompor sedang saja ya.

Jangan gunakan api dengan suhu tinggi.

"Kalau kukusannya sudah panas, pakai api sedang saja, jadi kulit dimsum masih bagus, isiannya juga kenyal," kata Ines.

Biarkan dimsum dikukus dengan api kompor sedang.

Kukus hingga teksturnya kembali lembut dan kenyal.

Menurut Ines, lama menghangatkan dimsum beku cukup sekitar 5-10 menit saja.

Selamat mencoba Sase Lovers.

Artikel ini pernah tayang di Kompas.com dengan judul 3 Cara Hangatkan Dimsum Beku, Jangan Langsung Dikukus

Baca Juga: Gak Punya Alatnya di Rumah, Mending Coba Cara Kukus Dimsum di Rice Cooker Berikut ini, Anti Lengket dan Kering!