Dikasih Tahu Pedagang, Tips Memasak Kulit Ayam Biar Tidak Amis Ternyata Mudah Banget, Cukup Buang pada Bagian Ini

By Laksmi Pradipta Amaranggana, Minggu, 2 April 2023 | 08:10 WIB
Kulit ayam yang tidak amis bisa didapatkan dengan cara ini (Lang Hing Wholesale Meat)

Setelah kulit dan daging ayam dipisahkan, cuci langsung bagian kulitnya hingga benar-benar bersih.

Tips ini diberikan oleh David Adi Hutama Sutanto, pemilik Nasi Kulit Mak Judes.

David mengatakan, cara mencuci kulit ayam cukup mudah.

Kita cukup menggunakan air keran.

Pastikan untuk sesekali mengusap bagian luar kulitnya untuk membuang sisa bulunya.

2. Buang lemaknya

Jika bagian luar kulit ayam terdapat bulu, bagian dalamnya merupakan lemak yang harus dibuang.

Menurut David, membuang lemak kulit ayam memang akan memengaruhi ketebalannya yang berkurang.

Namun bila dibiarkan, lemak kulit ayam bisa membuat bau masakan.

"Diseset sampai habis, benar-benar kulitnya terpisah dengan lemak," ujar David saat ditemui Kompas.com, Kamis (19/1/2023).

Baca Juga: Resep Kulit Ayam Krispi Mercon Ini Rasa Pedasnya Begitu Nampol Di Mulut

Kulit ayam yang sudah bersih dari lemak bisa dibilas kembali dan ditiriskan.

Setelah itu baru dilapisi tepung kemudian digoreng hingga renyah.