Taruhlah 30 menit biar hangat-hangat kuku.
Namun, bila ingin memakai air rebusan atau air sisa ungkepan ayam, Anda bisa membiarkannya disimpan bersama ayam.
Tapi jangan sampai terlalu banyak ya.
Jika terlalu banyak bisa bikin ayam ungkep basi.
2. Masukkan ke wadah kedap udara
Selanjutnya, masukkan ayam ungkep ke dalam wadah kedap udara.
Bisa juga dengan wadah tertutup.
"Bisa dimasukkan ke dalam Tupperware atau bag yang untuk food safety, plastik, masukkan ke plastik gitu," ujar Pian kepada Kompas.com, Kamis (3/3/2022).
3. Simpan di kulkas
Ayam ungkep bisa disimpan di kulkas selama 3 hingga 4 hari ke depan sebelum dimasak kembali.
"Kalau pakai di suhu rada dingin ya pakai 16-10 derajat celsius di chiller (kulkas)," kata Pian.
4. Bekukan di freezer
Terakhir, kamu bisa menyimpan ayam ungkep di freezer.
Dengan dibekukan, ayam bisa tahan hingga 14 hari ke depan.