Kita harus cermat ketika mengamati cendol dawet yang akan dibeli.
Menurut Defi Mutiara, petugas Farmasi Makanan dan Minuman (Farmamin) Dinkes Kota Magelang mengatakan ada beberapa perbedaan cendol dengan bahan kimia dan cendol alami seperti yang dilansir dari TribunJateng.
Secara kasat mata sebenarnya ciri-ciri makanan yang mengandung zat berbahaya bisa dilihat.
Contohnya teksturnya yang terlalu kenyal, warnanya mencolok, serta terkesan lembek.
"Yang paling banyak memang penggunaan formalin dan rhodamin, setidaknya itu dari hasil sampel yang kami uji kali ini," imbuhnya.
Waspada Juga Penggunaan Biang Gula dalam Es Cendol
Ya, banyak penjual cendol kini sengaja menambahkan pemanis buatan di dalam cendol.
Soalnya, harga gula pasir asli terbilang sangat mahal, lo.
Padahal, coba lihat deh, penjual hanya bisa menjual cendol dengan harga Rp 7 - 10 ribu.
Untungnya pasti tipis banget kalau pakai gula pasir asli.
Karena itu, pedagang biasa menambahkan pemanis buatan seperti sakarin, sorbitol, aspartam, atau siklamat.
Yang perlu Anda ketahui, mengonsumsi pemanis buatan secara berlebihan atau secara rutin tidak baik untuk kesehatan.
Baca Juga: Resep Cendol Es Krim, Minuman Tradisional yang Tampilannya Begitu Mewah Dan Juga Menyegarkan