Resep Daging Cah Jamur Tahu, Menu Simple yang Enak Untuk Disantap Dengan Nasi Hangat

By Dwi, Jumat, 7 April 2023 | 09:00 WIB
Resep Daging Cah Jamur Tahu, Menu Praktis Dengan Rasa Super Enak yang Tak Boleh Terlewatkan (Sajian Sedap)

SajianSedap.com - Resep Daging Cah Jamur Tahu adalah menu serba daging dengan rasa super enak dan mudah dibuat.

Meskipun cuma disantap dengan nasi hangat, menu praktis ini bakal bikin lidah kita terasa begitu puas ketika menyantapnya.

Yuk, hadirkan menu sehat dengan rasa super enak ini untuk jadi menu makan siang di hari libur.

Waktu: 45 Menit

Sajian: 4 Porsi

Bahan:1 bungkus egg tofu, potong 2 cm, bagi empat10 buah jamur kancing, belah 2300 gram daging has luar, iris tipis1/2 sendok teh kecap ikan1/2 sendok teh saus tiram2 sendok teh maizena1 buah wortel import, potong serong100 gram pokcoy, potong-potong2 siung bawang putih, cincang kasar1 buah tomat merah, potong-potong1 sendok makan saus tiram1/2 sendok teh garam1/4 sendok teh merica bubuk1/2 sendok teh gula pasir200 ml air1 sendok makan minyak untuk menumis

Cara Membuat Daging Cah Jamur Tahu:

1. Lumuri daging dengan kecap ikan dan saus tiram. Biarkan 1 jam. Taburkan maizena.

2. Tumis bawang putih sampai harum. Masukkan daging. Aduk sampai berubah warna. Masukkan wortel, jamur, dan pokcoy. Aduk rata.

3. Tambahkan tofu, tomat, saus tiram, garam, merica bubuk, dan gula pasir. Aduk sampai semua bahan terbalut saus.

4. Tuangkan air. Biarkan kuah berkurang separuh.

Baca Juga: Resep Baby Pokcoy Tumis Udang, Menu Simple Serba Tumis yang Wajib Hadir Saat Makan Siang

 Baca Juga: Resep Hati Sapi Masak Kacang Merah Enak Ini Bikin Makan Siang Tak Cukup Satu Piring