Cara Mengukus Singkong Agar Hasilnya Empuk, Pulen, dan Merekah ala Pedagang Gorengan, Bikinan Sendiri Dijamin Berhasil!

By Amelia Pertamasari, Rabu, 5 April 2023 | 16:25 WIB
Tips mengukus singkong agar hasilnya empuk, pulen, dan merekah sempurna. (Kompas)

SajianSedap.com - Singkong atau ubi kayu adalah sayuran atau umbi umbian yang dapat diolah menjadi berbagai pangan.

Ini bisa diolah menjadi makanan tradisional hingga modern yang cukup nikmat.

Pengolahan singkong juga cukup mudah, ada yang hanya cukup dikukus untuk menghasilkan camilan singkong kukus.

Rasanya yang sedikit hambar dengan tekstur yang empuk dengan dicocol bumbu memberi kenikmatan kapanpun mengonsumsinya.

Tak hanya nikmat, singkong juga cukup mengenyangkan sehingga menjadi pilihan banyak orang sebagai camilan di rumah.

Bahkan tak sedikit orang mengonsumsi singkong untuk makanan sehari-hari mereka.

Namun cara membuat singkong kukus yang perlu diperhatikan adalah agar hasilnya empuk dan merekah.

Sebab terkadang singkong kukus yang dihasilkan keras dan tidak merekah sehingga kenikmatannya berkurang.

Untuk itu, berikut ini ada tips dan cara mengukus singkong agar hasilnya empuk, pulen, dan merekah sempurna. Yuk simak!

Tips Mengukus Singkong Agar Empuk, Pulen, dan Merekah

Melansir dari The Spurce Eats dan Real Simple, berikut cara masak singkong agar empuk, pulen, dan merekah.

Dijamin hasilnya bisa senikmat buatan pedagang singkong goreng asli.

Baca Juga: Resep Daun Singkong Selimut Telur Goreng, Menu Unik, Sedap Dan Praktis Untuk Makan Malam

1. Potong ukuran kecil

Sebelum diolah, singkong harus dikupas terlebih dulu. Cara mengupasnya yakni dengan menggunakan pisau tajam lalu belah kulitnya.

Selanjutnya, potong singkong menjadi ukuran kecil lalu buang uratnya. Hal ini perlu dilakukan agar singkong cepat matang saat dimasak.

2. Rendam dulu

Sebelum dikukus atau direbus, singkong dapat direndam terlebih dulu agar cepat matang.

Proses perendaman dapat dilakukan sekitar 15 menit atau sesuai kebutuhan.

3. Durasi memasak

Kunci mengolah singkong agar empuk dan pulen yakni pada durasi memasaknya.

Umumnya, singkong yang dikukus membutuhkan waktu memasak lebih lama, sekitar 60 menit. Namun demikian, teksturnya lebih empuk dan tidak berserat.

Sementara, singkong rebus membutuhkan waktu memasak yang lebih singkat, sekitar 20 menit saja.

Dalam waktu tersebut, singkong sudah cukup empuk dan pulen, tapi terkadang teksturnya agak berserat.

4. Rendam dalam air es

Cara membuat singkong agar merekah sederhana saja, yakni dengan merendamnya di air es.

Untuk merendamnya, cukup masukkan singkong yang sudah matang lalu rendam sekitar 15-30 menit.

Singkong yang direndam dalam air es biasanya akan merekah saat digoreng. Teksturnya menjadi lebih pulen karena serat singkong terbuka.

Baca Juga: Resep Singkong Cup Salad Tuna Mayo, Inspirasi Menu Takjil Buka Puasa Enak Dan Sehat

Manfaat Mengonsumsi Singkong untuk Kesehatan

Sindrom metabolik merupakan sekumpulan gejala yang menunjukkan tingginya risiko diabetes dan penyakit jantung.

Sindrom metabolik biasanya ditandai dengan peningkatan kadar gula darah, kadar kolesterol, dan lingkar pinggang, di antara faktor-faktor lainnya.

Singkong kaya akan flavonoid dan serat yang melindungi diri dari perkembangan sindrom metabolik dan komplikasinya.

Selain itu, singkong mengandung kalium yang sangat tinggi.

Kalium dapat menurunkan tingkat tekanan darah dan dapat membantu menyeimbangkan asupan natrium yang meningkatkan tekanan darah.

Secangkir singkong mengandung sekitar 558 miligram kalium, menyediakan 16 persen hingga 21 persen dari rekomendasi harian.

Artikel ini telah tayang di Kompas dengan judul 4 Cara Olah Singkong agar Empuk, Pulen, dan Merekah

Baca Juga: Sehabis Buka Puasa, Coba Rebus Singkong Lalu Minum Airnya Hangat-hangat, Jangan Heran Kalau Penyakit Menahun ini Bisa Sembuh Tanpa Obat