Tips Ampuh Menghilangkan Bau Prengus Daging Kambing dengan Kacang Hijau dan Cuka

By Idam Rosyda, Senin, 24 April 2023 | 13:40 WIB
menghilangkan bau prengus daging kambing ()

Senyawa karbonil dan asam-asam lemak inilah yang kemudian memunculkan aroma yang dipersepsikan sebagai bau prengus, selama pemasakan tersebut.

Nah hal inilah yang menyebabkan kambing bau prengus.

Namun untuk menghilangkannya ternyata bukan hal yang sulit.

Beberapa trik bisa Anda lakukan untuk menghilangkan bau prengus ini.

Dalam buku "Olahan Spesial Sapi & Kambing" (2012) oleh OCTAVIYANTI SITOMPUL, RN Superchef terbitan Galang Press Media Utama, menjabarkan cara menghilangkan bau prengus daging kambing.

cara menghilangkan bau prengus pada daging kambing dengan kacang hijau

Dua diantara cara menghilangkan bau prengus pada daging kambing adalah menggunakan kacang hijau dan cuka.

Merebus daging kambing bersama kacang hijau juga bisa menghilangkan bau prengusnya.

Takaran untuk merebus daging kambing adalah sebagai berikut, untuk 1 kg daging kambing, rebus bersama 5 gram kacang hijau.

Setelah direbus selama 15 menit, angkat dan tiriskan daging, kemudian olah daging sesuai selera.

Anda juga bisa memanfaatkan tebu atau cuka untuk menghilangkan bau prengus pada daging kambing.

Baca Juga: Ampuh! Begini Cara Menurunkan Kolesterol Jahat dalam Darah