Bukan Pakai Banyak Air, Cara Masak Beras Merah agar Hasilnya Pulen dan Tidak Keras Ternyata Harus Ditambah 1 Bahan Ini, Pasti Berhasil

By Amelia Pertamasari, Minggu, 11 Juni 2023 | 14:10 WIB
Tips masak nasi merah yang pulen. (Freepik)

SajianSedap.com - Nasi merah adalah salah satu olahan dari beras berupa beras merah.

Warna merahnya diperoleh dari lapisan kulit bijinya sendiri, yang mana lapisan kulit bijinya lebih tebal daripada beras putih biasa.

Di Indonesia sendiri, banyak orang mengonsumsi beras merah untuk alasan kesehatan.

Nasi merah dianggap lebih dibandingkan dengan nasi putih karena kandungan seratnya yang lebih tinggi.

Kandungan serat ini banyak membantu untuk menjaga kesehatan pencernaan, mengontrol kadar gula darah, dan membuat kenyang lebih lama.

Selain itu, nasi merah dikemas dengan kandungan vitamin B kompleks, mineral mulai dari magnesium dan zat besi, serta antioksidan.

Namun untuk mengolah nasi merah perlu cara khusus agar hasilnya pulen dan tidak keras.

Seperti yang sudah dijelaskan bahwa lapisan kulit beras merah lebih tebal, membuatnya akan menghasilkan nasi keras jika tidak diolah dengan benar.

Jadi simak berikut ini bagaimana cara masak nasi merah yang tepat agar hasilnya pulen dan nikmat dimakan.

Tips Masak Nasi Merah

Berikut ini tips masak nasi merah yang bisa Anda coba di rumah dilansir dari berbagai sumber via Kompas.

Cara masak beras merah ini juga bermanfaat agar nutrisinya tidak hilang.

Baca Juga: Yakin Selama Ini Sudah Benar? Berikut Kesalahan Masak Nasi Pakai Rice Cooker yang Bikin Cepat Basi, Tak Sadar Sering Dilakukan Ibu-ibu