Pantas Orang Jepang Sering Minum, Teh Hijau Ternyata Bikin Tubuh Terhindar dari Banyak Penyakit Kronis Ini, Ajaib Banget!

By Amelia Pertamasari, Kamis, 29 Juni 2023 | 10:10 WIB
Manfaat minum teh hijau untuk kesehatan. (Kayoko Hayashi)

Studi lain yang melibatkan 14.001 orang tua Jepang menemukan bahwa mereka yang minum teh hijau paling banyak, 76 persen lebih kecil kemungkinannya untuk meninggal selama masa studi 6 tahun.

4. Menurunkan risiko beberapa jenis kanker

Mengutip Healthline, kanker disebabkan oleh pertumbuhan sel yang tidak terkendali. Itu salah satu penyebab utama kematian di dunia.

Penelitian telah menunjukkan bahwa kerusakan oksidatif dapat menyebabkan peradangan kronis, yang dapat menyebabkan penyakit kronis, termasuk kanker.

Antioksidan dapat membantu melindungi tubuh terhadap kerusakan oksidatif. Teh hijau adalah sumber antioksidan kuat yang sangat baik.

Penelitian telah menghubungkan senyawa teh hijau dengan penurunan risiko kanker, termasuk studi berikut:

Banyak penelitian observasional menunjukkan bahwa peminum teh hijau cenderung tidak mengembangkan beberapa jenis kanker, tetapi penelitian berkualitas lebih tinggi diperlukan untuk mengkonfirmasi efek ini.

Untuk mendapatkan khasiat teh hijau bagi kesehatan yang maksimal, hindari menambahkan susu ke dalam teh. Beberapa penelitian menunjukkan itu dapat mengurangi nilai antioksidan dalam beberapa teh.

Tips Menyimpan Teh Agar Awet

Melansir dari The Spruce Eats, sinar matahari bisa merusak teh. Jadi tempatkan serbuk teh di toples buram yang tidak bening karena toples bening bisa membuat cahaya masuk dengan mudah.

Hindari toples dari plastik karena kemasan plastik biasanya memiliki aroma khas yang bisa mencemari aroma teh.

Baca Juga: Jangan Disepelekan, Kebiasaan Minum Teh Saat Sahur Ternyata Bahaya untuk Tubuh, Wah Kenapa Ya?

Hindari juga toples yang terbuat dari kayu. Meski bersifat solid tak tembus cahaya, namun toples kayu juga biasanya memiliki aroma khas tersendiri.

Wadah paling aman untuk menyimpan teh adalah toples dari keramik. Selain bersifat solid tak tembus cahaya, toples keramik juga bebas dari aroma-aroma khas.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul 8 Khasiat Teh Hijau, Minuman yang Disebut Paling Sehat di Dunia