Masih Banyak yang Salah, Begini Cara Menyimpan Bumbu Rempah Bubuk Agar Tidak Bau Apek

By Dwi, Selasa, 14 November 2023 | 08:05 WIB
Menyimpan Bumbu Rempah Bubuk Agar Tak Bau Apek (pinterest/Simi Jois)

SajianSedap.com - Ketika membuat hidangan tradisional, rempah tak pernah ketinggalan untuk kita gunakan.

Misalnya seperti merica atau lada.

Tidak hanya digunakan untuk membuat makanan saja, rempah juga kerap kita gunakan ketika membuat minuman tradisional seperti bandrek.

Kalau beli di pasar, bumbu rempah terbagi menjadi dua jenis, yaitu dalam bentuk utuh ataupun bubuk.

Bumbu rempah yang bubuk juga memiliki banyak macam, seperti jahe bubuk, bawang putih bubuk, kunyit hingga cabai kering.

Karena buatan pabrik, dan juga dibuat dari bahan pangan alami, tentu saja bumbu rempah bubuk ini memiliki masa kedaluwarsa.

Namun, sebelum jatuh masa kedaluwarsanya, bumbu rempah bubuk ini bisa menjadi apek dan aroma alaminya sudah mulai berkurang

Biasanya, faktor dari penyebab terjadinya perubahan aroma ini adalah karena proses penyimpannya yang kurang tepat.

Hal ini membuat paparan oksigen atau sumber panas merusak struktur senyawa dari rempah bubuk.

Agar bumbu rempah yang kita simpan tak lagi bau apek, berikut cara penyimpan rempah yang benar.

Cara Menyimpan Bumbu Rempah Bubuk

1. Simpan Dalam Kemasan Bertutup Rapat

Melansir dari The Kitchn, bumbu rempah hendaknya disimpan di wadah yang bertutup rapat, karena paparan udara bebas bisa mengubah aroma dan rasa dari bumbu yang ada.

Baca Juga: Resep Oncom Goreng Kari, Menu Praktis Dengan Aroma Rempah yang Lezat