Umur Berapa Baru Tahu Kalau Ikan Teri punya Nutrisi Lebih Banyak daripada Ikan Salmon?

By Raka, Kamis, 11 Januari 2024 | 09:10 WIB
Ikan teri lebih baik daripada salmon (HMS)

SajianSedap.com - Semua pasti suka makan ikan.

Terlebih lagi ada beragam jenis ikan yang bisa dimasak dengan ragam teknik.

Salah satu yang disuka adalah ikan teri.

Masakan menggunakan bahan makanan ini pasti laris manis.

Mau digoreng saja, dan disantap bersama nasi putih hangat sudah membuat siapapun jadi semangat makan.

Hanya saja, kerap kali teri disebut cuma ikan biasa.

Siapa sangka kalau manfaat di dalamnya justru melebihi sepotong ikan salmon.

Kandungan Nutrisi Ikan Teri

Sering dipandang sebelah mata karena harganya yang murah, siapa sangka ternyata ikan teri memiliki segudang manfaat untuk tubuh tak kalah dari ikan salmon.

Dilansir dari Grid.id, satu porsi ikan teri mengandung 20 persen dari nilai niacin harian.

Niacin dikenal juga sebagai vitamin B3, yang dapat meningkatkan kadar kolesterol dan menurunkan risiko kardiovaskular.

Mengonsumsi makanan yang mengandun vitamin B3 juga diketahui dapat meningkatkan kesehatan jantung dan menurunkan risiko serangan jantung.

Baca Juga: Cara Membuat Kentang Mustafa Teri Pedas untuk Stok Lauk, Siap-siap Dibikin Ketagihan Seperti Ir Soekarno!