SajianSedap.com - Bukan Indonesia namanya kalau tak terkenal dengan makanan lautnya.
Selain udang, cumi, olahan ikan menjadi salah satu favorit warga Indonesia.
Ikan bakar sudah menjadi andalan masyarakat untuk santapan di atas meja.
Ikan bakar parape lah yang bisa Anda coba buat di rumah.
Selain enak, ikan ini sempat viral di google tren, lo!
Seenak apa, sih?
Ikan bakar parape merupakan makanan khas Sulawesi Selatan, Makassar.
Cita rasa khas Indonesia Timur ini sangat terasa.
Penasaran mau coba?
Asal-Usul Ikan Bakar Parape
Alasan pemberian nama ikan bakar parape karena dibuat dengan cara dibakar lalu dibaluri dengan bumbu parape yang terbuat dari aneka bumbu yang beraroma wangi serta menggugah selera.
Selain digemari oleh masyarakat Masyarakat, beberap warga dari luar pun juga turut menyukainya.
Baca Juga: Jangan Sampai Ketinggalan Memasukkan Resep Ikan Bakar Baronang Bumbu Pedas Ke Dalam List Menu BBQ-an