Tak Boleh Disajikan Saat Imlek, Ternyata Efek Buah Satu Ini Bisa Bikin Seisi Rumah Jarang Ke Rumah Sakit!

By Dwi, Rabu, 7 Februari 2024 | 15:40 WIB
Manfaat Labu Kuning Untuk Kesehatan (Freepik)

SajianSedap.com - Saat merayakan Imlek, biasanya kita selalu menyajikan hidangan yang mewah dan lezat.

Aneka hidangan yang disajikan pun tak jarang menarik perhatian dan langsung ingin disantap.

Misalnya seperti aneka olahan kue keranjang, kue mangkuk, hingga makanan seperti Yu, Sheng, mi panjang umur, hingga jeruk Mandarin.

Namun ada beberapa makanan yang pantang untuk disajikan saat Imlek, salah satunya adalah labu.

Dikutip dari Kompas.com, labu juga menjadi salah satu makanan yang dilarang untuk dimakan saat Imlek.

Hal ini karena pelafalan labu dalam bahasa China yaitu 'gwa' memiliki bunyi yang serupa dengan 'kematian'.

Penyebutan itu mirip dengan kata-kata yang berarti hal buruk yang juga dihindari dari perayaan Imlek.Menjadi salah satu makanan yang pantang disajikan Imlek, ternyata buah dengan daging yang berwarna kuning ini memiliki banyak manfaat, terutama untuk kesehatan.

Ada dua jenis labu kabocha yang ditemui di pasaran, yakni yang berkulit hijau tua dan oranye.

Namun labu kabocha merupakan salah satu jenis labu kuning yang banyak ditemui di Indonesia, dan buah ini memiliki rasa manis dan tekstur daging yang halus dan lembut.

Itu yang menjadi alasan banyak orang menjadi suka menyantap buah labu yang kaya akan manfaat ini.

Baca Juga: Tips Memilih Labu Kuning yang Rasanya Manis dan Tidak Hambar saat Dimasak

Apa saja sih, manfaat dari buah labu? Mari simak penjelasannya berikut ini.

Manfaat Labu Kuning Kabocha Untuk Kesehatan

1. Pencegahan Kanker

Dilansir dari WebMD, dalam labu kuning tidak hanya terdapat vitamin dan mineral, tetapi terdapat juga antioksidan.