SajianSedap.com - Menikmati serabi membuat lidah nyaman dibuatnya.
Teksturnya yang lembut dan rasanya yang manis selalu membuat candu.
Beberapa dari kita untuk menikmati serabi harus membelinya.
Rasa kurang percaya diri saat membuat serabi sering dialami.
Membuat serabi di rumah terkadang rasanya berbeda saat membelinya di pedagang.
Tapi kini, Anda bisa, lo membuatnya sendiri.
Dijamin rasanya enak dan teksturnya super lembut!
Mau tahu tipsnya?
Trik Membuat Serabi Lembut
Pastikan Ragi Aktif
Selain tepung, bahan utama yang kita butuhkan untuk membuat serabi Solo adalah ragi.
Untuk menggunakan bahan utama ini juga tidak boleh sembarangan agar hasilnya sempurna.
Dalam membuat serabi solo, kita menambahkan ragi agar memiliki serat yang bagus.
Baca Juga: Jaje Laklak, Jajanan Tradisional Khas Bali Mirip Serabi dengan Warna yang Cantik