SajianSedap.com - Walaupun Lebaran masih beberapa bulan lagi, namun antusias untuk membuat kue kering sudah mulai sejak sekarang.
Selain nastar dan kastengel, sagu keju merupakan salah satu kue kering yang tak pernah absen untuk dihadirkan.
Memiliki tekstur yang renyah dan rasa yang gurih, membuat kue sagu keju menjadi salah satu kue yang pasti digemari tamu ketika datang ke rumah.
Bagi sebagian orang, membuat kue kering merupakan hal yang sulit sehingga tak jarang untuk membeli saja ke toko kue langganan.
Memang, untuk membuat kue sagu keju ini ada beberapa trik khusus yang harus kita ikuti agar hasilnya sempurna.
Namun bagi pemula yang ingin sekali membuat kue kering untuk menghemat biaya, bisa simak tips berikut ini.
Di sini bakal dijelaskan bagaimana cara yang benar untuk membuat kue sagu keju bagi pemula.
Cara Membuat Kue Sagu Keju Anti Gagal Untuk Pemula
Sagu keju juga cocok untuk orang-orang dengan gluten free karena tidak menggunakan tepung terigu.
Tapi, ada banyak kegagalan yang mungkin terjadi selama pembuatan sagu keju, lo.
Salah satunya adalah sagu keju terlalu melebar sampai akhirnya bentuknya jadi tak cantik.
Belum lagi kalau sagu kejuany tak bisa renyah.
Baca Juga: Resep Kue Kering Sagu Keju Cokelat Ini Tampil Simple Namun Rasa Manisnya Pas Di Mulut