Makanan Ini Ternyata Tidak Boleh Dibawa Sebagai Hantaran Pernikahan, Kalau Dilanggar Bisa Fatal

By Ulfa, Minggu, 5 Mei 2024 | 12:18 WIB
Ini makanan yang sebaiknya tidak dibawa untuk hantaran nikahan (.bridalguide.com)

 

SajianSedap.com - Hari pernikahan merupakan hal yang dinanti-nantikan sepasang sejoli yang saling mencinta.

Pernikahan ini juga jadi ibadah yang sakral karena menyatukan dua orang untuk hidup berumah tangga.

Saat upacara pernikahan ini, biasanya akan ada hantaran yang dibawa keluarga mempelai pria untuk wanitanya.

Hantaran ini berupa baju, barang, perhiasan hingga makanan.

Nah, khususnya bagi masyarakat Jawa, ada beberapa makanan yang biasanya khas untuk dibawa.

Hal ini biasanya berkaitan dengan adat dan budaya.

Bahkan biasanya juga berkaitan dengan agama.

Akan tetapi untuk adat Jawa biasanya ada makanan wajib yang hingga kini masih dibawa untuk seserahan atau hantaran pernikahan.

Namun selain itu, ternyata ada loh makanan yang pantang dibawa untuk hantaran atau seserahan.

Apa itu?

Makanan yang Wajib dan Dilarang Dibawa untuk Hantaran Pernikahan

Ada 4 makanan wajib yang harus dibawa

Melansir dari Kompas.com, Murdijati Gardjito atau akrab disapa Bu Mur, guru besar Ilmu dan Teknologi Pangan Universitas Gajah Mada mengatakan bahwa makanan untuk hantaran pernikahan haruslah kudapan yang manis dan lengket.

Baca Juga: Renyah dan Antikeras, Ternyata Begini Tips Menggoreng Kerupuk Udang Seenak Katering Kondangan