Jangan Lupa Stok 5 Bahan Utama Kue Kering Ini Di Rumah

By Virny Apriliyanty, Senin, 28 Mei 2018 | 13:29 WIB
5 Bahan Utama Yang Wajib Ada Untuk Membuat Puluhan Resep Kue Kering Favorit (Virny Apriliyanty)

SajianSedap.comKue kering yang lezat tentunya harus dibuat dari bahan-bahan berkualitas.

Bahan akan sangat menentukan rasa kue kering yang dihasilkan.

Itu kenapa ada banyak kue kering dengan beragam harga di pasaran.

Yang murah menggunakan bahan biasa, sedangkan yang mahal biasanya menggunakan bahan premium. 

Tapi, mau berapapun harganya, pasti tetap ada 5 bahan utama yang dipakai oleh kebanyakan resep kue kering.

Menjelang hari raya seperti ini, ada baiknya kita memiliki stok kelimanya supaya membuat kue kering jadi makin mudah.

Ini daftarnya, 

(Baca juga: Tak Sulit Membuat Rendang Daging Enak Kalau Pakai Resep Ini)

(Baca juga: Telur Balado Sedap Ini Bisa Dibuat Dalam 20 Menit Saja)

1. Tepung Terigu Protein Rendah 

Tepung terigu yang digunakan dalam kue kering sebaiknya berprotein rendah.

Ciri tepung ini adalah daya serap air dan gula yang rendah sehingga hasil adonan tidak lunak dan cenderung sulit diuleni.