Tidak Hanya Untuk Kesehatan, Nyatanya Diet Gula Juga Buat Kita Awet Muda!

By Sajian Sedap, Jumat, 11 Mei 2018 | 16:11 WIB
Diet Gula (Sajian Sedap)

SajianSedap.com - Kalian pasti tahu, konsumsi gula secara berlebih bisa memicu beberapa penyakit seperti obesitas, kolesterol, tekanakan darah, diabetes, jantung, hingga risiko kanker. 

Untuk mengantisipasi beberapa penyakit tersebut, ada baiknya jika kita sejak dini mulai menjalankan diet gula. 

Diet Gula

Bagaimanapun juga tubuh tetap memerlukan asupan gula untuk menyuplai energi. 

Yang dimaksud dengan diet gula adalah bukan berarti kita harus betul-betul bebas terhindar dari gula, melainkan lebih kepada membatasi asupan gula harian hingga seminimal mungkin.

Tidak hanya membatasi asupan gula dari makanan, tapi juga asupan gula alami, seperti dari buah atau sayuran. 

Jadi, kita harus mulai berhenti minum minuman manis, makanan kemasan, mengurngi nasi, buah-buahan yang terlalu manis dan masih banyak lagi. 

Wah, banyak banget, ya, makanan yang harus dipantang. 

Memang benar, soalnya, gula sebenarnya terkandung pada hampir semua makanan dan minuman di sekitar kita. 

Tapi, jika kita disiplin dalam menjalankan diet gula, beberapa keuntungan tentunya bisa langsung kita rasakan. 

Apa saja kira-kira? Yuk simak. 

(Baca juga: Resep Sambal Bawang, Teman Ayam Geprek yang Lezatnya Tak Masuk Akal)

(Baca juga: Tampil Bugar Meski Sudah Berumur, Lakukan 5 Hal ini Sekarang Juga!)

1. Kulit menjadi lebih awet muda

Penelitian telah menunjukan bahwa kadar gula darah yang tinggi bisa menyebabkan molekul efek berantai yang disebut glycation, menyebabkan kulit kehilangan elastisitas. 

Penelitian tersebut juga menyimpulkan bahwa orang yang terlalu banyak makan makanan manis bisa saja mengalami tanda-tanda aal penuaan seperti keriput. 

Nah ada baiknya kan jika kita mulai melakukan diet gula, agar wajah terlihat lebih awet muda. 

2. Membantu mengurangi penumpukan lemak di perut

Saat mengurangi jumlah gula, hal tersebut akan otomatis mengurangi jumlah kalor yang masuk ke dalam tubuh.

Dengan demikian, tentu bisa membantu mengurangi berat badan berlebih. 

(Baca juga: Kue-Kue yang Disajikan Rachel Vennya Saat Aqiqah Bisa Jadi Inspirasi)

(Baca juga: Ternyata Cetakan Es Batu Bisa Mempermudah Pekerjaan Dapur, Lo! Yuk, Cari Tahu!)

3. Meningkatkan kualitas tidur

Manfaat mengurangi gula juga bisa memperbaiki kualitas tidur dan mengurangi insomnia. 

Gula memberikan lonjakan energi sehingga tubuh tidak merasa lelah dan akhirnya mengganggu kualitas tidur.

Kurang tidur akhirnya tentu akan membuat tubuh menjadi lesu dan kurang bersemangat. 

4. Peningkatan Memori

Mengonsumsi banyak gula bisa memengaruhi kualitas ingatan. 

Jadi dengan mengurangi gula, kita bisa punya daya ingat yang lebih baik. 

Jadi, sudah tidak sabar, kan, untuk merasakan semua manfaat baik di atas? 

Yuk, lakukan diet gula sekarang juga! (RM)

Untuk mendapatkan buku-buku resep pilihan Sedap Saji, kunjungi juga: Kanal Belanja Sajian Sedap

(Baca juga: Sibuk Urus Anak, Porsi Sarapan Sandra Dewi Bikin Netizen Geleng-Geleng Kepala)

(Baca juga: Ibu Menyusui Jangan Konsumsi 4 Makanan ini, Bisa Picu Kolik pada Bayi)