Sajiansedap.com - Apakah rumah anda sering ada laba-laba?
Jika iya, ada hal yang harus anda ketahui.
Hal ini berkiatan dengan cara mengusirnya dari rumah.
Biasanya pasti gunakan semprotan serangga.
Padahal hal tersebut sangat salah loh.
Ada bahan alami yang murah meriah yang bisa jadi solusi.
Cari di pasar pasti ada deh!
Berikut ini ulasan lengkap untuk anda.
Jangan sampai anda telat tahu.
Baca Juga: Enjoying F&B in a Serene Park: Urban Farm at PIK 2 Returns With More Foods, More Fun Activities
Bahan Alami Usir Laba-Laba
Melansir Lifehack Solution via Kompas, berikut ini beberapa bahan dapur untuk mengusir laba-laba dari rumah.
1. Lada Hitam
Anda tentu sering menggunakan bahan dapur satu ini untuk menyedapkan beberapa masakan.
Namun, tahukah anda? Laba-laba ternyata tidak menyukai aroma lada hitam!
Untuk membasmi laba-laba, cukup campurkan bubuk lada hitam dengan air, kemudian semprot campuran tersebut ke laba-laba.
Pastikan botolnya berada di luar jangkauan anak-anak ya, karena cairannya dapat membuat mata perih.
2. Cuka
Untuk menggunakan cuka, cukup campurkan satu cangkir cuka dengan dua cangkir air.
Kemudian, tuangkan campuran tersebut ke dalam botol semprotan.
Semprotkan cairan pada area rumah yang sering memiliki sarang laba-laba, seperti jendela, pintu, dan ventilasi.
3. Garam
Tahukah anda? Garam adalah salah satu bahan dapur yang beracun bagi laba-laba, sehingga efektif dan aman untuk digunakan.
Anda bisa membuat campuran garam dan air, masukkan ke dalam botol semprotan, lalu semprotkan pada area yang terdapat laba-laba.
Alternatif lainnya bisa anda lakukan dengan menaburkan garam pada area yang memiliki sarang laba-laba.
Artikel berlanjut setelah video di bawah ini :
Baca Juga: Resep Panada Enak, Camilan Tradisional Lembut Dengan Isian Lezat Dari Manado
4. Bawang Putih
Aroma dari bawang putih tidak disukai laba-laba, sehingga efektif untuk membasmi laba-laba dari rumah.
Caranya, cukup campurkan cairan bawang putih yang telah dihaluskan sebelumnya dengan air putih secukupnya.
Masukkan ke dalam botol semprotan, lalu semprotkan pada setiap titik yang kemungkinan menjadi tempat berkumpulnya laba-laba.
Apakah anda tertarik mencoba salah satunya?
Menghilangkan Jaring Laba-Laba
1. Larutan minyak kelapa dan cuka
Biasanya jaring laba-laba banyak menempel pada ujung sapu atau barang lain yang untuk membersihkannya cukup rumit.
Nah anda hanya perlu siapkan pembersih yang dibuat dari cuka dan minyak kelapa.
Dengan mencampur dua bahan itu sarang laba-laba akan memecah dan lengket yang ditimbulkan akan melarut.
Baca Juga: Resep Kebab Durian yang Enak Banget Ini Bikin Kita Terlena Ketika Mencobanya!
2. Minyak peppermint
Mengusir jaring laba-laba memang bukanlah hal yang mudah, sebab bisa saja laba-laba akan kembali lagi setelah jaring dibasmi.
Namun dengan menyemprot peppermint, laba-laba akan hilang karena aroma yang dihasilkan.
Peppermint diketahui miliki aroma yang sangat kuat untuk menjauhkan serangga.
Nilai tambahnya, semprot minyak aroma pappermint juga dapat menjauhkan kecoak dan semut.
Selain peppermint, minyak kayu putih, teh, lemon, lavender, cendana, dan kayu manis juga diklaim miliki khasiat yang sama ampuhnya untuk usir laba-laba.
Meski timbulkan aroma yang wangi namun sederet minyak esensial itu tidak berdampak buruk jika tersentuh oleh anak-anak, karena tidak ada kandungan racun di dalamnya.
Untuk penggunaan minyak peppermint Moms bisa tambahkan sedikit air untuk mengencerkannya.
Semprot sarang laba-laba pada titik mana pun yang biasanya dijadikan sebagai tempat hidup.
Anda juga bisa coba mengoleskan minyak peppermint pada bola kapas dan membiarkannya di tempat-tempat yang biasanya dijadikan sebagai sarang laba-laba.
Selain cegah dengan menggunakan semprotan, pastikan untuk membersihkan ruangan yang biasa ditempati laba-laba sesering mungkin.
Disarankan untuk membersihkan setiap jaring laba-laba paling tidak seminggu sekali menggunakan alat pembersih biasa selain manfaatkan semprotan dari bahan alami.
Artikel telah ditayangkan di nakita dengan judul, Bikin Para Tetangga Takjub dengan Hasilnya, Coba Gunakan 4 Bahan Dapur Ini untuk Mengusir Laba-laba dari Rumah, Ada Garam Salah Satunya
Cara Mencuci Jersey Bola yang Benar, Jangan Pakai Mesin Cuci Kalau Tak Mau Rusak
Source | : | Nakita |
Penulis | : | Marcel Mariana |
Editor | : | Raka |
KOMENTAR