Sajiansedap.com - Anda pasti sangat mudah menemukan telur asin di pasar.
Harganya juga murah meriah.
Jadi tidak heran dibeli dalam jumlah banyak.
Biasanya telur asin dijadikan lauk pendamping dengan makanan lainnya seperti rawoon, soto dan sebagainya.
Rasa telur bebek yang asin ditambah dengan sambal biasanya akan mengunggah selera makan masyarakat Indonesia.
Usut punya usut, telur asin ternyata punya bahaya kesehatan yang tidak main-main loh.
Penasaran apa?
Berikut ini ulasan lengkap untuk anda.
Jangan sampai anda tidak tahu.
Baca Juga: Enjoying F&B in a Serene Park: Urban Farm at PIK 2 Returns With More Foods, More Fun Activities
Bahaya Telur Asin
Menurut Kalpana Bhaskaran dari Nutrition Research and Head of Glycemic Index Research Unit di Temasek Polytechnic’s School of Applied Science, makan telur asin bisa meningkatkan kadar kolesterol dalam tubuh, melebihi jumlah yang direkomendasikan setiap harinya yaitu 300 mg.
Apalagi dalam sebutir telur asin bisa terkandung 300-600 mg kolesterol, tergantung dari proses pembuatannya.
Pembuatan telur asin yang sengaja diasinkan dengan garam ini, membuat telur asin memiliki kandungan natrium yang sangat tinggi.
Mengonsumsi makanan yang tinggi garam berarti mengonsumsi makanan yang kaya natrium.
Padahal, WHO (World Health Organisation) atau Lembaga Kesehatan Dunia menyarankan asupan garam hanya 5 gram (setara dengan natrium 2.000 mg) per hari.
Konsumsi garam di atas batas yang diperbolehkan dapat berkontribusi pada munculnya tekanan darah tinggi serta meningkatkan risiko terjadinya penyakit jantung dan stroke.
Baca Juga: Resep Onde-Onde Telur Asin Ini Rasanya Jauh Lebih Gurih Dari yang Biasa Kita Santap!
Telur asin mengandung tinggi natrium
Natrium adalah suatu zat berupa elektrolit sekaligus mineral. Zat ini diperlukan oleh tubuh untuk menjaga keseimbangan elektrolit tubuh, menjaga kadar air di dalam dan di luar sel tubuh, serta penunjang kerja otot dan saraf.
Jarang sekali seseorang bisa mengalami kekurangan natrium, kecuali bagi pengidap diare, kekurangan gizi, dan gagal jantung.
Sebaliknya, terlalu banyak natrium jelas tidak baik bagi kesehatan karena banyak penyakit berat yang mengintai apabila tubuh Anda kelebihan natrium.
Makanan yang mengandung natrium tinggi berarti mengandung garam dengan kadar tinggi. Biasanya terdapat pada makanan siap saji dan makanan olahan atau kemasan.
Telur bebek asin atau telur asin termasuk di antara kelompok makanan tersebut.
Dengan kata lain, mengonsumsi terlalu banyak telur bebek yang sudah diasinkan berisiko mengganggu kesehatan.
Untuk menghindari kemungkinan hipertensi atau tekanan darah tinggi, Anda disarankan untuk mengonsumsi makanan asin, termasuk telur asin, secara bijak.
Artikel berlanjut setelah video di bawah ini :
Baca Juga: Resep Sapo Tahu Sayuran, Menu Jempolan yang Bikin Makan Tak Cukup Satu Kali
Efek konsumsi garam secara berlebihan
Mengonsumsi makanan yang rendah garam dapat membantu Anda menghindari kondisi tekanan darah tinggi atau hipertensi.
Peningkatan tekanan darah yang berlebihan dapat menyebabkan penyakit jantung.
Tugas jantung adalah memompa darah untuk mengalir melalui pembuluh darah.
Daya tekan yang ditimbulkan ketika darah mengalir dan mendorong dinding pembuluh darah bisa diukur dan dinamakan dengan tekanan darah.
Makin tinggi tekanan darah, maka kerja jantung menjadi makin berat dalam memompa darah.
Tekanan darah tinggi atau hipertensi dapat memicu penyakit berat lainnya, antara lain stroke, aterosklerosis (pengerasan arteri), gagal ginjall, dan gagal jantung.
Baca Juga: Resep Keripik Paru Kucai, Menu Pelengkap yang Enak Banget Dari Jeroan Sapi
Bahkan, sebuah studi ilmiah membuktikan bahwa orang yang mengonsumsi garam berlebihan mempunyai risiko lebih tinggi untuk mati karena serangan jantung.
Telur bebek asin atau telur asin dan makanan-makanan olahan lainnya memang nikmat untuk dijadikan sebagai tambahan lauk, namun Anda tetap harus menghindari makan telur asin terlalu banyak karena bisa meningkatkan risiko terkena hipertensi.
Manfaat Makan Telur Bebek saat Sarapan
Telur adalah makanan yang kerap menjadi pilhan saat sarapan.
Biasanya, sebagian besar orang akan memilih telur saat sarapan, karena selain praktis, telur mampun mencukupi gizi dan tenaga, setidaknya hingga makan siang.
Tapi, mulai sekarang coba ganti sarapan Anda dengan telur bebek rebus.
Tidak Banyak kok, cukup satu butir saja.
Dilansir Times of India, telur bebek memiliki ukuran yang lebih besar dibandingkan telur ayam.
Cangkangnya yang tebal membuat telur bebek sulit untuk retak.
Dengan begitu, telur bebek bisa disimpan lebih lama daripada telur ayam.
Kuning pada telur bebek secara signifikan memiliki lebih tinggi lemak dan juga kolesterol dibandingkan dengan telur ayam.
Mengonsumsi telur bebek secara rutin akan menghasilkan tinggi protein dan juga pemenuhan lemak omega-3 yang lebih tinggi.
Telur bebek kaya akan vitamin, mineral, dan juga mengandung vitamin B12 yang dibutuhkan untuk pembentukan sel darah merah, sintesis DNA, dan fungsi saraf yang sehat.
Vitamin B12 yang ada dalam telur bebek menawarkan perlindungan terhadap penyakit jantung dan juga kanker.
Baca Juga: Resep Udang Goreng Telur Asin, Menu Imlek yang Bikin Makan Tak Cukup Seporsi Saja!
Kandungan vitamin A yang disediakan oleh telur bebek dapat melindungi penglihatan dan menjaga kesehatan darah dan kulit.
Memiliki selenium yang melimpah maka tak heran jika orang-orang yang mengonsumsi telur bebek memiliki sistem kekebalan tubuh yang meningkat.
Telur bebek menyediakan kolin yang dapat menghentikan kerusakan hati dari lemak dan kolesterol sehingga mengontrol otot.
Tak hanya itu saja, telur bebek yang kaya akan riboflavin (B2) memiliki antioksidan yang kuat.
Mengonsumsi telur bebek lebih baik dibandingkan dengan telur ayam.
Menurut sebuah studi tahun 2015, peptida dalam putih telur bebek dapat meningkatkan kemampuan tubuh untuk menyerap mineral kalsium penting dalam sistem pencernaan.
Baca Juga: Resep Keripik Paru Kucai, Menu Pelengkap yang Enak Banget Dari Jeroan Sapi
Artikel telah ditayangkan di gridfame dengan judul, Duh Bikin Syok Satu Keluarga! Padahal Baru Sekali Makan Telur Asin, Bapak Ini Mendadak Terkena Penyakit Gagal Jantung
Trik Menghilangkan Henna di Kulit Lebih Cepat, Gosok dengan 1 Bahan di Dapur Ini
Source | : | gridfame |
Penulis | : | Marcel Mariana |
Editor | : | Virny Apriliyanty |
KOMENTAR