SajianSedap.com - Resep Lodeh Sayur Rambak adalah menu tradisional yang disajikan dengan bumbu yang sederhana, namun rasanya enak banget.
Menyajikan Resep Lodeh Sayur Rambak enak ini untuk menu pelengkap makan siang adalah pilihan yang sangat tepat.
Jadi tak perlu ragu lagi untuk menghadirkan Resep Lodeh Sayur Rambak enak ini sebagai menu pelengkap makan siang hari ini, ya.
Baca Juga: Resep Sayur Lodeh Jagung Enak, Menu Tradisional yang Selalu Jadi Primadona Sepanjang Masa
Waktu: 30 Menit
Sajian: 5 Porsi
Bahan:
150 gram nangka muda, dipotong-potong
100 gram labu siam, dipotong korek api
1 papan petai, dibelah dua
2 buah cabai hijau besar, dipotong serong
30 gram rambak (krecek)
25 gram daun melinjo
1000 ml santan dari 1 butir kelapa
2 lembar daun salam
2 lembar lengkuas, dimemarkan
1/2 sendok teh gula merah
1 sendok makan garam
Bumbu Halus:
4 butir kemiri disangrai
1/2 sendok teh terasi, dibakar
10 butir bawang merah
4 siung bawang putih
1 sendok teh ketumbar bubuk
2 cm kencur
Cara Membuat Lodeh Sayur Rambak:
1. Campur santan, bumbu halus, daun salam, dan lengkuas. Rebus sambil diaduk hingga mendidih dan harum.
2. Masak cabai hijau, nangka, labu siam, dan petai. Aduk rata.
3. Tambahkan gula dan garam. Rebus sampai matang. Masukkan krecek dan daun melinjo. Aduk rata. Masak sampai layu.
Baca Juga: Resep Lodeh Timbul Enak, Ragam Menu Tradisional Nikmat Untuk Makan Siang Di Akhir Pekan
Baca Juga: Rasanya Mantap Di Lidah, Ini Dia Resep Lodeh Hati Ampela Cabai Iris yang Enak Dan Mudah Dibuat
Trik Menghilangkan Henna di Kulit Lebih Cepat, Gosok dengan 1 Bahan di Dapur Ini
KOMENTAR