2. Jelly, masukkan semua bahan jelly ke dalam panci. Aduk rata di atas api kecil hingga mendidih dan permen larut. Tuang ke dalam loyang. Biarkan beku. Potong-potong. Sisihkan.
3. Cake, kocok putih telur, garam, dan emulsifier sampai setengah mengembang.
4. Tambahkan gula pasir sedikit-sedikit sambil dikocok sampai mengembang.
5. Tuang bertahap susu cair. Kocok perlahan. Tambahkan tepung terigu sambil diayak dan diaduk perlahan.
6. Tuang adonan ke dalam loyang 26x26x4 cm yang dialas kertas roti, tanpa diolesi margarin.
7. Kukus di dalam pengukus yang sudah dipanaskan di atas api sedang, 15 menit hingga matang. Sisihkan.
8. Krim, rebus susu dan gula pasir sampai mendidih. Masukkan larutan tepung terigu dan larutan maizena. Aduk hingga mengental. Matikan api. Tambahkan kuning telur. Aduk di atas api sedang sampai meletup-letup. Dinginkan.
9. Kocok krim bubuk dan rebusan susu cair yangs udah didinginkan hingga mengental. Tambahkan vla sambil dikocok rata. Sisihkan.
10. Ambil cake. Semprotkan krim agak tebal di sebagian sisinya. Taburi crumble. Beri potongan jelly. Gulung cake sambil dipadatkan. Potong-potong saat akan disajikan.
Baca Juga: Resep Kue Lapis Sarikaya Kenari, Cake Kecil Super Lembut yang Rasanya Gurih Banget
Baca Juga: Resep Domino Puding Cake yang Lembut Dan Manis Ini Tampilannya Begitu Menarik
Baca Juga: Resep Chiffon Krim Ubi, Cake Lembut Dan Simple yang Rasanya Enak Banget
Baca Juga: Resep Pai Puding Cake, Dessert Seru Sehabis Makan Siang yang Begitu Menggoda
Baca Juga: Resep Cake Keju Enak, Cake Lembut Nan Gurih Untuk Camilan Keluarga
KOMENTAR