SajianSedap.com - Juwita Bahar sempat jadi omongan publik.
Soalnya, anak dari pedangdut Annisa Bahar ini sempat alami trauma.
Juwita Bahar drop sampai alami koma gegara stop makan nasi selama 2 tahun.
Ia melakukan diet ekstrem tersebut karena ingin punya badan yang ideal.
Siapa sih perempuan yang tidak ingin punya berat badan ideal?
Banyak yang bilang, berat badan yang ideal bisa menunjang penampilan.
Selain itu, orang yang punya berat badan ideal gampang cari ukuran pakaian.
Namun gegara diet ketat tersebut, Juwita Bahar sampai harus dilarikan ke rumah sakit.
Bahkan ia sampai mengalami koma selama 15 hari.
Menurut pengakuannya, diet ketat tersebut berimbas pada kesehatan otaknya.
"Itulah tentang otak (didiagnosis dokter penyebab koma). Cuma karena enggak makan nasi dua tahun gitu, tapi itu masih ada curi-curi sih makan nasi dan itu diumur yang ke 10 tahun, masih kecil," ujar Juwita dalam acara Okay Bos seperti dikutip dalam kanal TRANS7 OFFICIAL, Kamis (21/1/2021).
5 Rekomendasi Oleh-oleh Khas Jogja Serba Minuman, Dijamin Otentik dan Enak Banget
Source | : | Kompas.com,times of india,Hello Sehat,Tribun-Bali.com |
Penulis | : | Hani Arifah |
Editor | : | Virny Apriliyanty |
KOMENTAR