SajianSedap.com - Kol menjadi sayuran yang disukai banyak orang.
Kita bisa menjadikan kol menjadi sayuran yang segar, tambahan pada makanan, ataupun hanya dijadikan lalapan.
Manfaat sayur kol pun beragam dan baik untuk kesehatan tubuh.
Makanya, kol sering distok di rumah untuk membuat makanan yang simpel dan sehat.
Namun, sama halnya dengan sayuran lainnya, kol atau kubis juga mudah busuk jika tak disimpan dengan benar, nih.
Cara menyimpan kol sebetulnya cukup mudah, selama punya kulkas, kamu dapat membuat sayuran ini awet hingga dua minggu.
Nah, berikut ini beberapa cara menyimpan kol utuh dan kol sisa masak agar tidak cepat busuk.
Melansir dari All Recipes dan The Spruce Eats via Kompas.com, berikut cara menyimpan kol supaya tahan lama dan tidak cepat busuk.
Sayur kol yang akan disimpan tidak perlu dicuci dan dipotong.
Kenapa?
Karena ternyata, proses pencucian dan pemotongan dapat membuat kol cepat busuk dan kehilangan vitamin C-nya.
Baca Juga: Trik Membersihkan Kol Agar Bebas Dari Ulat, Efeknya Luar Biasa Kalau Pakai Air Garam
Manfaat dan Penggunaan Tawas, Benarkah Bahan Kimia Ini Ampuh untuk Mengusir Bau Badan?
KOMENTAR