SajianSedap.com - Resep Kolak Cendol Ubi adalah salah satu kudapan tradisional dengan kuah santan yang manis dan juga gurih.
Kudapan sederhana ini cocok disantap kapan saja, baik cuaca panas ataupun dingin.
Dari bingung mau menghadirkan kudapan apa untuk di akhir pekan, contek saja kudapan tradisional kesukaan seisi rumah ini.
Waktu: 45 Menit
Sajian: 6 Porsi
Bahan Cendol:
100 gram ubi ungu, dikukus, dihaluskan
25 gram tepung hunkwe
1/8 sendok teh garam
1.500 ml air untuk merebus
Bahan Pelengkap:
1 buah pisang tanduk, dipotong serong tebal 2 cm
3 buah nangka, dipotong panjang
Kuah Santan:
1.500 ml santan dari 1/2 butir kelapa
300 gram gula merah, disisir
3 lembar daun pandan
1/2 sendok teh garam
Cara Membuat Kolak Cendol Ubi:
1. Cendol: campur ubi ungu, tepung hunkwee, dan garam. Ambil sedikit adonan. Pilin seperti cendol.
2. Didihkan air. Masukkan cendol. Rebus sampai matang dan terapung. Angkat dan tiriskan.
3. Kuah santan: rebus santan, gula merah, daun pandan, nangka, dan garam sampai mendidih. Masukkan pisang tanduk. Masak sampai matang dan meresap.
KOMENTAR