SajianSedap.com - Wajan stainless steel adalah salah satu peralatan masak yang banyak digunakan.
Ini karena peralatan masak berbahan stainless steel memiliki keunggulan seperti tahan lama, dapat memanas dengan cepat dan merata, dan menahan panas dengan baik.
Karena bahannya tidak reaktif, Anda juga bisa memasak apa saja di dalam wajan stainless steel tanpa perlu khawatir akan merusak permukaannya.
Namun, meski dirancang menahan korosi dan karat, wajan stainless steel tidak tahan terhadap gosong serta perubahan warna.
Inilah yang membuat wajan mudah sekali gosong setelah digunakan untuk memasak di atas api kompor.
Ditambah penggunaan sehari-hari membuat wajan stainless steel rentan terkena noda, bercak air, dan noda membandel lainnya.
Tentu permukaannya yang mengkilap akan terlihat tak menarik ketika kondisi ini terjadi.
Tapi jangan ambil pusing dulu, sebab ada cara membuatnya selalu terlihat bersih seperti berikut ini.
Penasaran caranya? Coba simak berikut ini.
Dikutip dari Better Homes & Gardens, berikut cara membersihkan panci stainless steel agar tampak seperti baru lagi.
Sebelum Anda mulai selalu biarkan peralatan masak menjadi dingin sebelum dibersihkan untuk menghindari bengkok.
Jangan pernah menggunakan alat abrasif seperti sabut baja atau pembersih kasar seperti pemutih atau pembersih oven pada panci stainless steel, karena dapat merusak permukaan secara permanen.
Source | : | Kompas |
Penulis | : | Amelia Pertamasari |
Editor | : | Raka |
KOMENTAR