Sambil minum es kamu juga bisa mencoba aneka gorengan serta camilan yang disedikan.
Depot Es Semanggi ada di dua tempat, yakni di baseman Matahari Department Store dan di Jalan Semarang - Yogyakarta Nomor 367, Kramat Selatan, Kecamatan Magelang Utara, Kota Magelang.
Jam operasional keduanya pukul 10.00-16.00 WIB
RM Ayam Kosek Panjiwo cocok dikunjungi bersama keluarga saat akhir pekan atau liburan.
Rumah makan ini menyediakan aneka masakan Indonesia dengan harga terjangkau.
Pilihan menunya ada ayam kosek, bebek goreng, hingga gurame asam manis.
Rata-rata hidangan tersebut dapat kamu nikmati dengan harga Rp 15.000 - Rp 85.000.
RM Ayam Kosek Panjiwo ada di Jalan Ahmad Yani No.351, Kedungsari, Kecamatan Magelang Utara, Kota Magelang.
Jam bukanya tiap hari pukul 09.00-20.00 WIB.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul 15 Tempat Makan Enak di Magelang, Banyak yang Legendaris
Baca Juga: Dikira Sehat, Orang Dengan Kondisi Ini Justru Bisa Menderita Kalau Rajin Makan Tauge
Penulis | : | Idam Rosyda |
Editor | : | Idam Rosyda |
KOMENTAR